10 Game Android Penghasil Uang, Bisa Tanpa Modal!

Game Android Penghasil Uang

Bermain video game kini menjadi bentuk hiburan yang umum dilakukan oleh banyak orang. Dan mayoritas pemain game saat ini bermain di platform Mobile, terutama Android. Platform ini gampang digunakan kapanpun dan dimanapun.

Meskipun digunakan sebagai hiburan, video game sendiri ternyata mampu menghasilkan uang. Pada artikel kali ini, Gamebrott akan membahas 10 Game Android Penghasil Uang yang bisa kalian coba tanpa modal.

Game Android Penghasil Uang, Bisa Tanpa Modal!

Berikut adalah game – game android penghasil uang yang bisa kalian coba tanpa menggunakan modal:

1. Tambang Emas

Tambang Emas

Game Android Penghasil Uang yang pertama kita bahas adalah Tambang Emas. Game ini merupakan game yang bisa menghasilkan uang secara langsung ke rekening pemainnya dan cukup seru dimainkan.

Pada game ini, pemain hanya perlu menemukan kotak – kotak yang berisi emas yang tersembunyi dan harus mencangkulnya. Dan pada setiap harinya, cukup banyak event yang menawarkan hadiah – hadiah menarik.

2. Market Glory

Market Glory

Game selanjutnya adalah Market Glory. Game Android yang satu in icukup mudah dimainkan. Pemain harus mendirikan perusahaan dan mengembangkannya untuk mendapat keuntungan.

Nanti, akan ada mata uang virtual yang bisa didapat dari keuntungan perusahaan. Dan keuntungan tersebut dapat ditukar menjadi uang melalui portal – portal penarikan dana yang tersedia.

Semua pemain juga dapat berinteraksi seperti bekerja sama, dan membangun organisasi dalam game ini. Intinya, agar mendapatkan uang, pemain harus bekerja keras layaknya bekerja di dunia nyata.

3. Island King

Island King

Game Android yang mampu menghasilkan uang selanjutnya merupakan game yang cukup seru yaitu Island King. Game ini tersedia untuk platform Play Store ataupun App Store di perangkat mobile pengguna.

Pada game ini, pemain ditugaskan untuk mengembangkan pulau dan menjadikannya sebuah pulau yang besar dan juga indah. Pulau ini akan memberikan koin yang dapat ditukarkan menjadi uang asli berdasarkan level pemain.

4. TopRich

Toprich

Jika kalian masih bingung, mungkin kalian bisa mencoba game Top Rich. Game ini merupakan game penghasil uang yang cukup familiar di mata gamer mobile. Tentunya game ini terbukti telah memberi uang kepada para pemainnya.

Game ini sangat mudah dimainkan oleh berbagai kalangan karena berisikan beberapa game seperti game mobil – mobilan, game puzzle, dan tipe game lainnya yang menarik. Pemain akan mendapatkan koin dari game ini yang dapat ditukarkan menjadi uang.

5. MyPoints

Mypoints

List selanjutnya ada game yang tidak hanya bermain game tapi juga dapat menghasilkan uang dari mengisi survei dan kuesioner. Aplikasi ini adalah MyPoints. Pemain dapat memainkannya melalui perangkat mobile dan juga PC.

Pemain dapat mengerjakan tugas – tugas yang diberikan oleh aplikasi ini dan akan mendapatkan uang dalam bentuk dollar. Dikabarkan bahwa pemain dapat menghasilkan sekitar 3 dollar per jam nya dan dapat dikirim ke akun PayPal pengguna.

6. Mistplay

Mistplay

Game Android penghasil uang yang satu ini tidak tersedia di platform lain. Game ini adalah Mistplay yang berisikan banyak mini games dan dapat menghasilkan uang untuk gamer – gamer mencari cuan.

Pemain akan mendapat bayaran ketika bermain dengan mata uang yang bernama Unit. Nantinya ini akan dapat ditukarkan menjadi mata uang Dollar yang dapat dikirimkan ke akun Paypal.

7. The Coin Republic

The Coin Republic

Game selanjutnya adalah Coin Republic. Game yang satu ini dikatakan cukup mirip dengan game sebelumnya yaitu Market Glory dimana pemain dapat membangun perusahaan dan bekerja didalamnya.

Pemain dapat mengumpulkan mata uang virtual dalam game ini yang nantinya bisa pemain tukarkan ke mata uang asli. Tidak banyak penjelasan karena kurang lebih konsep game ini sama dengan game sebelumnya.

8. Axie Infinity

Axie Infinity

Pada list selanjutnya adalah game NFT yang sangat tidak asing di telinga para gamer di Indonesia yaitu Axie Infinity. Pada game ini pemain menendalikan karakter yang bertarung dan menjadi kuat.

Terkadang game ini dikaitkan dengan pokemon karena beberapa hal yang mirip seperti pertarungan hewan namun ini berada di dunia maya. Nantinya pemain dapat menjual hewan – hewan ini dalam bentuk NFT dan juga mendapatkan Crypto.

9. Menya Dragon Ramen

Menya Dragon Ramen

Game selanjutnya pada game ini adalah Menya Dragon Ramen yang kini telah memiliki bahasa Indonesia. Game ini merupakan game browser yang dapat dimainkan di platform mobile dan juga PC.

Pemain dapat berpetualang mengumpulkan bahan dan memasak bahan tersebut untuk mencari uang. Dan karakternya juga merupakan NFT sehingga pemain bisa melakukan jual beli karakter untuk mencari cuan.

10. CryptoKitties

Cryptokitties

Dan list terakhir pada artikel ini adalah game yang menjadi inspirasi dari Axie Infinity yaitu CryptoKitties. Game NFT yang satu ini merupakan game dimana pemain dapat memelihara kucing lucu yang dapat bertarung.

Pemain nantinya juga dapat menjual dan membeli kucing – kucing lucu ini dalam mata uang GWEI yang nantinya dapat pemain tukarkan menjadi Etherium yang merupakan CryptoCurrency.

Nah itulah 10 Game Android Penghasil Uang yang bisa kalian mainkan tanpa modal. Kalian bisa langsung mencoba game – game diatas tadi dan mendapat penghasilan tambahan loh. Jadi, siapa disini yang ingin mencari uang sambil bermain game, brott?


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait G-list atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version