10 Game Flash Legendaris Terbaik yang Nge-Hits pada Jamannya!

Cover baru

Video game tentunya memang telah berkembang pesat, dan ada satu titik di masa lalu dimana beberapa developer menggunakan platform Flash Player sebagai basis pengembangan game-game mereka. Namun sayangnya di 2020 ini Adobe secara resmi akan menghentikan pengembangan terhadap Flash Player ini. Dan hampir semua web browser besar juga tidak akan lagi mendukung ekstensi ini kedepannya.

Hal itu tentu berarti akan ada banyak game Flash legendaris yang tidak akan dapat dimainkan lagi kedepannya. Dan kita juga tidak akan dapat menjumpai game-game sejenis game Flash ini di masa depan. Padahal di Indonesia pun sempat mengalami demam game flash dimana ketika era awal-awal komputer mulai berkembang masuk ke Indonesia, jauh sebelum era game smartphone maka akan besar kemungkinan kamu akan menemukan game flash ini di dalam komputer-komputer yang ada.

Mengurut sejarahnya, Flash merupakan software yang dikembangkan oleh Macromedia yang merupakan pengembang website populer pada masanya, Dreamweaver. Kemudian Macromedia pun diakusisi oleh Adobe dan akhirnya lahirlah Adobe Flash dan Adobe Dreamweaver. Flash sendiri awalnya difungsikan untuk mengembangkan media multimedia seperti video klip dan animasi secara mudah sekaligus memberikan fitur interaksi terhadap penggunanya yang kemudian digunakan oleh para pengembang untuk membuat gamenya menggunakan Flash.

Dan untuk mengapresiasi sekaligus bernostalgia terhadap game-game flash yang mungkin menghiasi masa-masa muda kalian maka Gamebrott telah mengumpulkan 10 game Flash Legendaris yang pasti pernah kamu mainkan dahulu sebelum era game smartphone.


10. Hangaroo

Game ini tentunya jelas terinspirasi dari game Hangman, dimana kamu harus menebak satu frase kata dengan memilih huruf yang benar. Karena bila salah maka karakter-mu yaitu seorang kanguru yang tengah menghadapi hukuman gantung akan semakin dekat dengan eksekusinya. Game ini sendiri dulunya digemari karena terhitung simpel meskipun juga sekaligus sulit karena menguji tingkat pemahaman Bahasa Inggrismu.

9. Misionaris vs kanibal

Game Flash memang biasanya mengambil genre puzzle karena memang membutuhkan mekanisme yang tidak terlalu kompleks. Dan hal tersebut berlaku juga bagi salah satu game puzzle paling terkenal pada era game flash. Sebenarnya game ini hanya merupakan teka-teki logika dimana kamu harus memindahkan 3 orang misionaris dan 3 orang kanibal dari satu sisi ke sisi lain menggunakan perahu yang hanya bisa diisi oleh 2 orang. Disinilah kemampuan melogikamu diuji karena bila salah, misionaris tersebut akan dimakan oleh kanibal.

8. Watch out behind you Hunter

Bila sekarang game-game bergenre survival-horror sudah banyak ada. Maka di era game Flash game ini merupakan salah satu yang bisa memacu adrenalinmu. Premisnya sederhana kamu adalah seorang pemburu yang sedang melintasi hutan, dan kamu harus bertahan diri dari sergapan orang-orang telanjang yang akan “menyerangmu” dari belakang. Tapi tenang selain kabur kamu juga bisa melawan mereka karena kamu masih dibekali senjata untuk melindungi dirimu dari sergapan mereka.

7. Desktop Games (Desktop destroyer)

Dari semua game flash mungkin yang satu ini merupakan yang paling tua ketimbang yang lain. Dibuat pada tahun 1999, Desktop Games atau yang juga disebut sebagai Stress Reducer atau Stress Relief ini merupakan sebuah live wallpaper interaktif dimana kamu bisa merusak desktop komputermu dengan berbagai macam alat yang tentunya sangat berguna untuk komputer jaman dahulu kala yang masih belum tersambung dengan internet.

6. Pikachu Volleyball

Meskipun menyandang nama Pikachu, game ini tidak dikembangkan oleh Nintendo ataupun Pokemon Company. Namun, salah satu game sederhana ini dulunya sempat menjadi primadona dan sudah banyak orang yang memainkan game voli Pikachu ini. Premisnya sendiri serta kontrolnya juga sederhana. Kamu akan menjadi Pikachu yang melawan Pikachu lain dalam voli 1 lawan 1 dimana kamu bisa bermain melawan AI atau temanmu menggunakan keyboard.

5. Who Wants to Be a Millionaire Indonesia / Millionaire Indonesia

Kuis Who Wants to Be a Millionaire (WWTBM) tentunya menjadi salah satu acara kuis legendaris karena ditayangkan di salah satu TV swasta lokal. Apalagi ketika kuis tersebut diadaptasi ke Indonesia. Kuis yang mengharuskan peserta menjawab pertanyaan dengan benar sembari menaikkan total hadiah yang didapat ini juga memiliki versi gamenya. Dan kerennya juga tersedia dalam versi Bahasa Indonesia yang sering disebut Kuis Millionaire Indonesia.

4. Cat vs dog

Jauh sebelum Angry Bird vs Piggy, maka pertarungan antara kucing dan anjing ini mungkin yang sering dimainkan oleh bocah-bocah jaman dulu. Game yang bisa dimainin sendirian melawan AI atau berdua ini akan memintamu untuk menjadi salah satu hewan untuk melempar berbagai barang ke satu sama lain menyesuaikan power dengan kekuatan angin untuk mengenai musuhmu.

3. Scary Maze Game

Game flash bergenre horror tentunya sangat jarang. Namun jika masalah jumpscare paling ikonik di era game flash dulu tentunya harus dinobatkan kepada Scary Maze Game. Game ini terdiri dari 3 level labirin dimana kamu harus mengarahkan pointer mouse mu menuju finish tanpa menyentuh dinding labirin. Namun ketika kamu bisa sampai ke garis finish level 3 yang cukup sulit, kamu akan mendapat kejutan yang mungkin tidak bisa dilupakan para gamer yang terjebak game ini.

https://www.youtube.com/watch?v=35BK0SgbF34

2. QWOP

Mungkin dari semua game Flash, QWOP adalah yang paling baru dan modern. Dan game ini adalah karya pertama dari pembuat game susah lainnya Gettin Over It – Bennett Foddy. Di QWOP kamu akan berperan sebagai atlet lari yang kaki dan pahanya bisa kamu kendalikan dengan tombol keyboard Q,W,O, dan P. Game ini sendiri sempat booming termasuk di Indonesia karena mekanisme terpisah yang susah dan membuat gerakan karakter dalam gamenya menjadi konyol.

1. Quiz Parampaa

Pada 2000-an akhir, Parampaa atau Quiz Parampaa mungkin jadi salah satu game flash yang sangat meledak di kalangan para pengguna komputer dan internet awal di Indonesia. Seperti namanya Parampaa adalah sebuah kuis dimana kamu harus menjawab dengan betul pertanyaan-pertanyaan yang diberikan. Yang membuat kuis ini menarik tentu karena pertanyaan sekaligus jawaban atau cara menjawab yang aneh dan nyeleneh yang membuatnya seru dimainkan.


Itulah tadi 10 game flash legendaris terbaik yang sempat ngehits dan jadi ikon dari era game flash jaman dulu. Beberapa game sendiri masih bisa kamu cari di Google dan bisa langsung kamu mainkan langsung di browser-mu seperti Kuis Parampaa dan QWOP.  Hal ini tentunya menjadi saat yang tepat untuk bernostalgia dengan game-game ini mengingat yang umurnya tinggal tahun ini saja.

Mungkin saja tahun depan game-game ini sudah tidak bisa kamu mainkan kembali, dan para pengembangnya sendiri memang sudah beralih ke platform lain yang lebih ramai dan diminati seperti mobile. Sehingga sekarang lah saat yang tepat untuk mengucapkan selamat tinggal untuk game-game yang mungkin sudah mewarnai masa kecilmu dahulu.


Jangan lupa baca juga info-info menarik lainnya tentang listicle atau artikel-artikel gak umum lainnya dari Galih K.A.

For press release and further collaboratin, Contact me at galihka@gamebrott.com

Exit mobile version