10 Game Musik Android dan iOS Terbaik di Dunia Awal Tahun 2022 Bertemakan Anime

game musik anime android terbaik di dunia 2022

Tidak mau kalah dengan game PC dan konsol, game mobile menjadi salah satu platform favorit para gamer saat ini. Game yang ada di platform smartphone tersebut, baik itu Android maupun iOS menghadirkan banyak sekali daftar game mobile dengan berbagai genre. Salah satunya adalah game mobile ber-genre rhythm dengan alunan musik yang asik. Bahkan tidak sedikit pula judul game musik rhythm ini berhasil mencuri perhatian gamer dan menyebutnya sebagai game musik terbaik di dunia pada platform Android dan juga iOS.

Pada kesempatan kali ini, kami akan memberikan informasi mengenai 10 game musik rhythm anime Android dan iOS terbaik di dunia yang harus kalian coba di awal tahun 2022 ini. Daftar game musik ini berdasarkan hasil penelusuran penulis berdasarkan rating dan juga popularitasnya di komunitas gamer penggemar game rhythm.

Inilah 10 game musik anime rhythm Android dan iOS terbaik di dunia yang harus kalian coba di awal tahun 2022!

1. BanG Dream! Girls Band Party!

10 Game Musik Android dan iOS Terbaik di Dunia Awal Tahun 2022 Bertemakan Anime 12

Game musik rhythm Android dan iOS terbaik di dunia pertama dalam daftar ini adalah BanG Dream! Girls Band Party. Game musik yang mengusung tema idol grup band ini dibuat oleh developer Craftegg dimana pihak Pubsliher adalah Bushiroad yang sudah terkenal dalam merilis produk-produk pop kultur Jepang, seperti manga dan anime.

Game ini rilis pertama kali pada 16 Maret 2017 untuk platform Android dan iOS di Jepang. Kemudian disusul perilisannya untuk server Global pada 4 April 2018 di platform yang sama.

BanG Dream! Girls Band Party menghadirkan berbagai lagu original dari beberapa grup band dengan para membernya gadis-gadis cantik yang memiliki banyak macam karakteristik. Tidak hanya lagu originial saja, bahkan game ini turut menghadirkan lagu-lagu populer dari berbagai franchise game maupun anime. Lagu tersebut diaransemen dengan versi mereka sendiri yang dinyanyikan oleh para grup band beserta membernya.

Bagi para penggemar pop kultur Jepang anime, pasti akan menyukai game musik BanG Dream! Girls Band Party.

2. Cytus Series

10 Game Musik Android dan iOS Terbaik di Dunia Awal Tahun 2022 Bertemakan Anime 13

Selanjutnya ada seri game rhythm buatan developer Rayark dari Taiwan berjudul Cytus. game ini rilis pertama kali untuk platform iOS pada 12 Januari 2012. Kemudian disusul perilisan untuk platform Android pada 13 April 2012.

Cytus menghadirkan koleksi lagu sekitar 210 dimana lagu-lagu tersebut memiliki berbagai genre musik, mulai dari pop, trance dan sampai lagu nge-bass yang asik. Saat in, Cytus memiliki sekuel game berjudul Cytus II. Game ini turut menghadirkan banyak konten baru dan juga cerita yang lebih seru dan tentu saja denga tema futuristik.

3. D4DJ Groovy Mix

10 Game Musik Android dan iOS Terbaik di Dunia Awal Tahun 2022 Bertemakan Anime 14

Kemudian ada game dengan tema DJ-perform yang sangat nge-beat berjudul D4DJ Groovy Mix. Game ini merupakan successor dari game BanG Dream dimana game ini sama-sama dimiliki oleh perusahaan Bushiroad.

Berbeda dengan BanG Dream, D4DJ Groovy Mix hadir dengan alunan lagu mix yang sangat identik dengan campuran berbagai musik dari seorang DJ. Berbagai karakter dari berbagai kelompok memiliki tema atau genre musik mereka masing-masing. Game ini juga turut menghadirkan banyak sekali lagu original mereka maupun lagu populer dari franchise tertentu dengan aransemen yang sangat unik.

Jika kalian penggemar tipe-tipe lagu mix ala DJ dengan karakter anime dan juga pemain BanG Dream, tidak ada salahnya mencoba game D4DJ Groovy Mix.

4. DEEMO dan DEEMO II

10 Game Musik Android dan iOS Terbaik di Dunia Awal Tahun 2022 Bertemakan Anime 15

Game musik rhythm yang satu ini pasti sudah tidak asing lagi para pemain penikmat genre rhythm. Game tersebut adalah DEEMO. DEEMO adalah game buatan dari developer yang sama dengan Cytus, yaitu Rayark. Developer tersebut memang dikenal aktif membuat berbagai game ber-genre rhythm yang sangat unik dan juga lagu-lagunya enak didengar.

DEEMO pertama kali rilis untuk platform iOS pada 13 November 2013 secara global. Kemudian dirilis juga untuk platform Android pada 27 Desember 2013. Dengan populernya game DEEMO dari berbagai kalangan pemain, maka developer Rayark juga merilis game ini untuk platform PS Vita, Nintendo Switch.

Game DEEMO pertama pun mendapatkan sebuah remake dengan permainan yang sama plus memiliki tampilan 3D berjudul DEEMO -Reborn- yang rilis untuk platform PS4, PC (Windows) Android, iOS dan Nintendo Switch. Sementara itu developer Rayark juga telah merilis game sekuelnya berjudul DEEMO II.

Selain memiliki musik yang keren, seri game DEEMO menghadirkan sebuah cerita sedih yang membuat pemain menangis. Ditambah lagi dengan alunan musik yang menyertai alur cerita tersebut dalam permainan.

Jadi para gamer penikmat game rhythm, tidak ada salahnya mencoba seri game DEEMO. Tapi siap-siap saja karena kalian harus tahan untuk tidak menangis ketika mengikuti jalan cerita pada game ini.

5. Disney: Twisted Wonderland

10 Game Musik Android dan iOS Terbaik di Dunia Awal Tahun 2022 Bertemakan Anime 16

Para gamer wanita yang suka game rhythm dengan style anime penuh karakter pria-pria tampan, kalian bisa mencoba game Disney: Twisted Wonderland. Game buatan developer f4samurai dan publisher-nya Aniplex ini pertama kali rilis pada 18 Maret 2020 untuk platform Android dan juga iOS.

Disney: Twisted-Wonderland adalah game mobile yang ditarget untuk para pemain wanita karena menghadirkan banyak pria-pria tampan yang dapat meluluhkan hati mereka. Para pria tersebut terinspirasi dari berbagai karakter Villain dari franchise milik Disney.

Untuk gameplay-nya sendiri, Disney: Twisted-Wonderland menghadirkan campuran antara rhythm dan turn based RPG. Pemain juga harus melakukan grinding dan farming karakter para pria tampan ini yang bisa kalian dapatkan melalui gacha. Game ini cukup populer bagi para gamer wanita berkat karakter-karakternya yang tampan dan juga memiliki beberapa koleksi lagu khusus mereka sendiri.

6. Ensamble Stars!! Music

10 Game Musik Android dan iOS Terbaik di Dunia Awal Tahun 2022 Bertemakan Anime 17

Ada satu lagi game rhythm yang menghadirkan karakter anime yang penuh pria-pria tampan untuk gamer wanita. Game tersebut berjudul Ensamble Stars!! Music. Game ini dibuat oleh developer Happy Elements K.K yang rilis untuk platform Android dan iOS. Game ini telah dirilis di Jepang dan juga rilis untuk server CN dan juga KR.

Tidak mau kalah dengan Disney: Twisted Wonderland, Ensamble Stars!! Music menghadirkan tema Idol grup pria yang berbakat dalam bernyanyi dan menari serta berhasil mencuri perhatian para gadis. Setiap grup memiliki genre lagu mereka masing-masing. Dan tentu saja untuk mendapatkan para pria ini, kalian harus mendapatkannya melalui sistem gacha.

Meskipun begitu, game ini sangat cocok untuk para gamer wanita sebagai sebuah game ber-genre rhythm dengan fanservice para idol pria yang aduhai bikin penggemarnya jatuh cinta.

7. Love Live! School Idol Festival Series

10 Game Musik Android dan iOS Terbaik di Dunia Awal Tahun 2022 Bertemakan Anime 18

Selanjutnya ada game dari franchise yang sudah tidak asing lagi bagi para penggemar pop kultur jepang dalam dunia idol, yaitu Love Live! School Idol Festival. Game ini melanjutkan kesuksesan dari franchise anime-nya berjudul Love Live! School Idol Project.

Love Live! School Idol Festival dibuat oleh developer KLabGames yang rilis pertama kali pada 15 April 2013 untuk platform Android dan iOS. Kemudian disusul perilisannya untuk Global pada 12 Mei 2014 di platform yang sama.

Sama seperti franchise anime-nya yang memiliki generasi baru untuk meneruskan franchise-nya, game Love Live! School Idol Festival pun memiliki game lain dan juga spin-off yang tidak kalah sukses dengan versi originalnya. Game tersebut adalah Love Live! School Idol Festival: After School Activity berupa game Arcade dan Love Live! School Idol Festival All Stars untuk platform Android dan iOS.

Game ini menghadirkan banyak lagu original dari setiap member idol dalam game. Tidak hanya itu saja, ketika melakukan kolaborasi, game Love Live juga menghadirkan lagu dan karakter dengan tema spesial. Para gamer pria yang menyukai karakter gadis-gadis imut bertemakan idol, sangat direkomendasikan kalian memainkan game rhythm Love Live!

8. Muse Dash

10 Game Musik Android dan iOS Terbaik di Dunia Awal Tahun 2022 Bertemakan Anime 19

Kemudian ada game yang sangat populer bagi kalangan gamer penikmat genre rhythm dengan ilustrasi yang imut dan juga sangat colorful. Game tersebut adalah Muse Dash. Game ini dibuat oleh developer PeroPeroGames yang rilis pertama kali pada 14 Juni 2018 untuk platform iOS. Kemudian disusul perilisannya untuk Android pada 15 Juni 2018 dan juga untuk platform lainnya seperti PC (Windows) dan Nintendo Switch.

Muse Dash memiliki tipe permainan yang sangat seru dimana setiap tombol memiliki alunan dan akurasi tempo yang selaras. Selain itu koleksi lagunya pun sangat nge-beat dan asyik didengar sambil kalian menekan tombol rhythm yang muncul dalam game.

Game ini sangat banyak direkomendasikan oleh para pemain penikmat game rhythm terlebih yang memiliki tema colorful dan seru seperti Muse Dash.

9. Project Sekai Colorful Stage

10 Game Musik Android dan iOS Terbaik di Dunia Awal Tahun 2022 Bertemakan Anime 20

Berbicara mengenai game rhythm, sudah pasti akan saya akan masukkan salah satu franchise game dan juga maskot populer dan dunia pop kultur Jepang, yaitu Hatsune Miku. Sang maskot Vocaloid dan teman-temannya ini juga hadir dalam sebuah game untuk platform Android dan iOS yang berjudul Hatsune Miku: Colorful Stage atau lebih dikenal sebagai Project Sekai Colorful Stage.

Game terbaru dari franchise Vocaloid Hatsune Miku bersama teman-temannya ini riis pertama kali pada 30 September 2020 untuk platform Android dan iOS. Kemudian disusul perilisan globalnya pada 7 Desember 2021. Sebuah game rhythm yang dibuat oleh developer Colorful Pallette dan dirilis oleh publisher Sega Corporation.

Jika sebelumnya game Hatsune Miku berfokus pada penampilan dan peforma bernyanyi para karakter Vocaloid, game ini justru berfokus pada penampilan karakter original. Meskipun begitu, sang maskot Hatsune Miku bersama teman-temannya juga turut hadir dalam game ini.

Hatsune Miku: Colorful Stage menghadirkan berbagai macam lagu yang sudah tidak asing lagi bagi para penggemarnya. Selain itu, turut juga dihadirkan lagu-lagu original sebagai daya tarik tersendiri.

Kepopuleran game Hatsune Miku: Colorful Stage di Jepang maupun Global tidak perlu ditanyakan lagi. Apalagi bagi kalian yang sedang mencari game ber-genre rhythm.

10. The Idolmaster Series

10 Game Musik Android dan iOS Terbaik di Dunia Awal Tahun 2022 Bertemakan Anime 21

Game musik rhythm Android dan iOS terbaik di dunia terakhir dalam daftar ini adalah seri The Idolm@aster atau The Idolmaster. Seri game yang sering merilis game rhythm ini salah satu franchise yang memiliki nama besar di industri video game dengan tema idol dan juga disebut memiliki komunitas terpopuler dan terbesar di Jepang.

The Idolmaster menjadi salah satu franchise yang telah ada sejak lama dalam dunia idol grup anime dengan gadis-gadis cantik. Seri ini sudah merilis banyak sekali game rhythm yang tidak bisa saya sebutkan satu per satu. Tidak hanya berfokus pada idol wanita, The Idolmaster juga merilis variasi dimana game tersebut berfokus pada idol pria untuk pasar gamer wanita.

Dengan banyaknya variasi The Idolmaster yang tidak hanya ada di Android dan iOS, juga ada di platform gaming seperti PC dan PlayStation, sudah pasti seri idol ini masuk dalam daftar. Belum lagi dengan banyaknya koleksi lagu dari para idol, baik itu solo maupun grup yang bsia dinikmati oleh pemain.

Game Musik Anime Android dan iOS Terbaik Dunia Lainnya

10 Game Musik Android dan iOS Terbaik di Dunia Awal Tahun 2022 Bertemakan Anime 22

Selain 10 judul game di atas, masih ada banyak lagi game musik rhythm anime Android dan iOS terbaik di dunia 2022 lainnya. Berikut beberapa judul game musik yang bisa kalian coba:

Itulah informasi mengenai 10 game musik rhythm anime Android dan iOS terbaik di dunia yang harus kalian coba di awal tahun 2022. Adakah game musik yang bikin kalian tertarik salah satu ataupun semua daftar di atas?


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Game TerbaikGame Mobile, Game AndroidGame iOS, Game Anime atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version