10 Skin Mobile Legends Terganteng, Dijamin Bikin Meleng!

Skin Mobile Legends Ganteng

Game Mobile Legends tentu telah fenomenal di kalangan para gamer. Game ini cukup mudah diakses. Dengan smartphone yang mumpuni, kamu telah bisa memainkan game ini bersama teman – temanmu. Nah, pada game ini, tentu ada salah satu yang menarik, yakni skin Mobile Legends terganteng yang ada pada karakter – karakter cowok.

Di artikel ini, penulis akan berikan 10 skin Mobile Legends terganteng yang dijamin bikin meleng kaum hawa! Let’s go, brott~

10. Tigreal Gold Baron

10 Skin Mobile Legends Terganteng, Dijamin Bikin Meleng! 11

Ketika penulis melihat skin Mobile Legends terganteng satu ini, OH MY GOOODDD! Tigreal dengan zirah emasnya digantikan dengan jubah merah dan jas abu – abu ala Wolf of the Wall Street! Tak lupa pula rambut blonde yang disasak ke belakang.

Tigreal satu ini benar – benar berbanding 180 derajat dengan yang sebelumnya. Walau perawakan om – om ganteng gagah berani ini sebelumnya sudah tampan, dengan outfit wah ini membuat perawakan seorang Tigreal jadi semakin membuat hati dag dig dug, brott.

Benar – benar Moonton membuat karakter satu ini jadi semakin Numero Uno~

9. Hanzo Insidious Tutor

10 Skin Mobile Legends Terganteng, Dijamin Bikin Meleng! 12

SATU LAGI KARAKTER YANG BIKIN PENULIS MELELEH! Dialah Hanzo, sang “guru kegelapan” yang siap mengajarimu hal – hal yang tidak kamu ketahui. Lagi, kesan Wolf of the Wall Street ditampakkan pada karakter ini. Hanya saja Hanzo terlihat seram namun ganteng di skin Mobile Legends ganteng ini.

Dengan vest biru dan putih, dasi yang sedikit diturunkan, kemeja kuning, kacamata dan rambut putih menjadikan Hanzo terlihat semakin tampan dibalik masker hitamnya.

Penulis dapat merasakan aura – aura Hanzo yang ingin menangkapmu ketika ingin keluar kelas, lalu membisikkan sesuatu “nanti siang, tunggu saya di atap. Ada yang mau saya tunjukkan”. Hayo, kira – kira Hanzo ingin menunjukkan apa ya? Hohoho~

8. Baxia Ba-tender

10 Skin Mobile Legends Terganteng, Dijamin Bikin Meleng! 13

Kali ini, penulis ingin menunjukkan seorang bapacc – bapacc ganteng nih, brott. Tidak, tidak dengan percakapan “bapak bisa aja nich xixixi“, bukan pula “mantappzz abiezzz“-nya. Yang satu ini dijamin berbeda dengan yang lain.

Baxia, karakter Mobile Legends ini tampak gagah sekali dengan balutan setelan yang pas dengan badan kekarnya. Tak hanya itu, brewok dan kumisnya dalam skin Mobile Legends ganteng ini juga menampakkan betapa maskulinnya hero dengan role Tank ini.

Rasanya penulis tidak menobatkan ia sebagai mas – mas gagah, tapi lebih ke seorang Ayah yang siap maju demi melindungi anak – anaknya. BAPAK! LINDUNGILAH ANAKMU INI!

7. Roger Phantom Ranger

10 Skin Mobile Legends Terganteng, Dijamin Bikin Meleng! 14

Sebelumnya, penulis pernah menobatkannya sebagai hero terganteng dalam sejarah Mobile Legends. Kali ini, Roger kembali mempertahankan gelar itu dengan skin gagahnya.

Pada skin ML ganteng ini, Roger mengenakan pakaian berwarna putih berbalut emas, lho. Rambut blonde panjangnya diikat ekor kuda, pun brewok dan kumisnya juga berwarna senada.

Ketika penulis lihat skin satu ini, penulis benar – benar terpana. Bagaimana bisa Moonton membuat Roger semakin gagah disini. Aura Alpha Werewolf miliknya semakin terlihat dan semakin ganteng. Ah, penulis jadi makin jatuh hati padanya.

6. Hayabusa Shura

10 Skin Mobile Legends Terganteng, Dijamin Bikin Meleng! 15

Yup, abang – abang ganteng ini masuk dalam list skin terganteng Mobile Legends. Hayabusa adalah ninja dengan role assasins yang salah satu penulis sukai.

Berbeda jauh dengan basic skin-nya, Hayabusa kembali dengan skin ML terganteng kombinasi berwarna ungu (Moonton sepertinya demen dengan warna ungu, ya?). Yang penulis notice dari skin ini adalah rambut putihnya. OMG! Hayabusa benar – benar cocok dengan warna rambut itu, menampakkan sisi ketampanannya.

Tak hanya itu, armor berwarna ungu makin menjadikan Hayabusa sebagai samurai yang siap menyayat hati dan jiwa raga kita hingga jatuh di pelukan hangatnya. Ooohhh~

5. Ling Serene Plume

10 Skin Mobile Legends Terganteng, Dijamin Bikin Meleng! 16

Jujur, penulis sedikit menyesal tidak memasukkan Ling dalam hero terganteng Mobile Legends. Oke, kali ini dia dinobatkan sebagai karakter dengan skin terganteng disini.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

Pertama kali ini melihat Ling, ah, Moonton memang sangat tahu selera penulis. Mereka memadukan warna biru pada armor milik Ling. Tak hanya itu, mereka juga menambahkan highlight dan sayap biru, menambah aura skin Mobile Legends ganteng seorang Ling.

Oh my, hasrat untuk memeluk skin Mobile Legends ganteng Ling ini sangatlah stonks, brott!

4. Granger Agent Z

10 Skin Mobile Legends Terganteng, Dijamin Bikin Meleng! 17

Ketika melihat ini, lagi – lagi biru menjadi andalan penulis untuk menyukai skin Granger yang satu ini.

Selain biru, ada paduan warna kuning oranye pada skin Mobile Legends ganteng Granger. Granger dibuat seperti hero yang berniat menyelamatkan kota dari serangan monster jahat. Karakter ini juga disuguhi dengan rambut jabrik biru untuk menambah kesan tampan yang sebelumnya telah ada pada Granger.

Penulis nampaknya sudah ingin menetapkan hati untuk menculik Granger ke dalam pelukan. Tolong tahan penulis sekarang, brott!

3. Gusion Soul Revelation

10 Skin Mobile Legends Terganteng, Dijamin Bikin Meleng! 18

OH. MY. GOD! Penulis berteriak kegirangan ketika mengetahui salah satu skin Gusion yang satu ini. Lagi, warna biru adalah kombinasi numero uno untuk karakter ini.

Berbeda jauh dengan basic skin-nya, disini Gusion berpenampilan bak raja dengan belati dan juga batu permata di tangan kirinya. Penulis me-notice rambut Gusion yang berwarnaputih. Ugh, penulis benar – benar melting akan ketampanan dan gagahnya ia pada skin kali ini.

Penulis tidak bisa berkata apapun. Gusion sangatlah cakep. Saranghaeyo, Mas~

2. Yi Sun Shin Azure Sentry

10 Skin Mobile Legends Terganteng, Dijamin Bikin Meleng! 19

Melihat Yi Sun Shin dengan skin ini, penulis benar – benar terkejut. Skin ini mengingatkan penulis dengan film berjudul G.I Joe. Kesan futuristik sangat melekat pada Yi Sun Shin.

Yang menjadi nilai plus pada skin satu ini, kesan tokoh sejarah yang melekat pada karakter ini berubah jadi pahlawan ala Cyberpunk, brott. Tentu tidak ketinggalan kumis khatulistiwa dan rambut abang – abang pomade semakin membuat skin Mobile Legends ganteng Yi Sun Shin semakin tampan.

Moonton benar – benar mengerti selera penulis. Salute~

1. Balmond God of Mountains

10 Skin Mobile Legends Terganteng, Dijamin Bikin Meleng! 20

INI DIA YANG DITUNGGU – TUNGGU, BROTT! Akhirnya Balmond menjadi kandidat nomor satu dalam skin terganteng Mobile Legends kali ini! Congratulations~

“Dont’ judge book by its cover”, quote itu kembali lagi dalam list kali ini. Dalam skin kali ini, Balmond benar – benar gagah dan tampan. Paket lengkap untuk mendeskripsikan God of Mountains yang melekat pada Balmond. Ia juga terlihat keren dengan slayer merah dan juga mahkota emasnya. Terasa sekali aura dewa yang ada dalam diri Balmond.

Penulis super suka dengan skin satu ini. Selain itu, tak selamanya ketampanan menjadi nomor satu dalam sebuah karakter. Kegagahan, armor yang digunakan, dan desain karakter juga menjadi detail yang wajib diperhatikan juga lho, brott.

Nah, itulah beberapa skin terganteng yang ada dalam game Mobile Legends. Kira – kira mana nih yang jadi favoritmu?

Mobile Legends dapat kamu mainkan di platform Android dan juga iOS.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Mobile Legends atau artikel lainnya dari Nadia Haudina. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version