Seal Online Indonesia tutup usia setelah 11 tahun.
PT. Lyto Datarindo Fortuna baru saja mengumumkan penutupan Seal Online Indonesia setelah 11 tahun hadir di Indonesia. Menurut website resmi mereka, penutupan ini disebabkan karena tidak adanya support dari pihak developer, PLAYWITH pada Seal Online Indonesia. Adapun proses penutupan Seal Online Indonesia terbagi menjadi tiga tahap sebagai berikut:
- Penutupan akun baru Seal Online Indonesia pada tanggal 21 Juni 2017.
- Penutupan halaman pembayaran Seal Online Indonesia pada tanggal 5 Juli 2017.
- Penutupan server Seal Online Indonesia pada tanggal 19 Juli 2017.
Dengan adanya berita ini, Lyto juga umumkan bahwa mereka akan menggelar dua event penutupan. Event pertama telah dilaksanakan kemarin 21 Juni, yaitu bonus exp di server Mariel sebesar 700% dan bonus exp di server Wawabunny sebesar 1000%, event ini akan berakhir pada tanggal 19 Juli 2017. Event kedua adalah event dengan tajuk “Momen terakhir bersama Seal Online” yang akan dilaksanakan tanggal 17 Juli 2017 di kedua server tersebut. Event ini akan memberimu kesempatan untuk berfoto bersama GM Romeo di server Mariel jam 19:00 WIB, dan GM Srikandi di server Wawabunny jam 19:30 WIB.
Berita ini sangat disayangkan bagi penggemar Seal Online Indonesia yang telah bermain game ini sejak dulu hingga sekarang. Saya ingat betul ketika saya bermain game ini tahun 2007-2009, sistem yang paling membekas di ingatan saya adalah sistem “pencari jodoh”, “pet”, dan “combo”-nya yang memberikan nuansa khas game ini. Fitur shout atau “teriak” juga memberikan ciri khas unik, jika fitur ini sekarang banyak dimonetisasi dengan item sejenis “megaphone” maka dulu di Seal Online Indonesia fitur ini bisa diakses gratis ketika kamu sudah memiliki level 50 ke atas. Seiring berjalannya waktu, masa kejayaan game ini sedikit-sedikit mulai pudar. Sekarang, Seal Online Indonesia telah banyak ditinggalkan oleh penggemar setianya.
Seal Online awalnya adalah game buatan Grigon Entertainment Korea pada tahun 2003 yang kemudian diserahkan penanganannya ke YNK Korea (sekarang bernama PLAYWITH) pada bulan Agustus 2007 hingga sekarang. Sayangnya, setelah itu Grigon Entertainment harus menerima nasib buruk dan harus bubar untuk selamanya setelah mereka masuk di KOSDAQ Stock Exchange pada tahun 2009. Saat ini versi Internasional Seal Online masih berkibar dengan update terbarunya, Blades of Destiny. Seal Online diimpor oleh PT. Lyto Datarindo Fortuna ke Indonesia dan dibuka untuk publik pada tahun 2016 dan sempat di branding ulang menjadi Seal Online Plus.