Sinyal Hilang? Ternyata Ada 191 Ribu IMEI HP Terblokir, Kebanyakan Adalah iPhone

Imei Hp Terblokir

Membeli smartphone bekas di Indonesia memang selalu buat deg-degan. Karena kita tidak tahu secara pasti dari mana asal smartphone tersebut datang. Dimana yang ditakutkan adalah smartphone tersebut bukan produk resmi Indonesia atau istilahnya “black market.”

Ditambah dengan Bareskrim Polri baru saja mengumumkan kalau ada 191 ribu HP atau smartphone yang IMEI-nya terblokir karena terindikasi ilegal. Kebanyakan diantaranya ternyata adalah smartphone dari brand Apple.

Sinyal HP Hilang? Ada 191 Ribu IMEI HP Terblokir dan Kebanyakan Diantaranya dari Apple

191 ribu HP terblokir sinyal

Melansir dari Detik, Febri Antoni Arif, staf khusus Menteri Bidang Hukum dan Pengawasan mengatakan kalau HP yang terblokir IMEI itu masih bisa digunakan namun hanya menggunakan jaringan WiFi saja. Segala bentuk jaringan seluler dan pengaplikasiannya seperti untuk menelpon, menerima telfon, dan SMS tidak dapat dilakukan.

Kabareskrim Polri Komjen Wahyu Widada menyebutkan kalau ada sebanyak 191.965  unit IMEI HP yang diblokir berdasarkan rekapitulasi. Wahyu mengatakan kalau ini menyebabkan negara alami kerugian sebesar Rp. 353 miliar. Hal ini juga merupakan imbas dari terbongkarnya oknum mafia IMEI di Kemenperin, Bea Cukai, dan beberapa oknum swasta.

Total 176 ribu berasal dari iPhone

Ia juga menyebutkan kalau dari jumlah HP yang terblokir itu, ada 176 ribu merupakan smartphone dari brand Apple yaitu iPhone. Tidak mengherankan karena merek tersebut memang merupakan salah satu yang terkenal dan digandrungi oleh anak muda zaman sekarang.

Apa yang Harus Dilakukan jika IMEI Terblokir

Apa yang harus dilakukan jika sinyal terblokir

Lalu, apa yang harus dilakukan pengguna apabila HP milik mereka adalah salah satu yang terkena begal IMEI? Kalian bisa melakukan berbagai cara ini:

Pertama kalian harus langsung kontak ke penjual dimana kalian membeli smartphone bekas tersebut. Selain untuk meminta penjelasan, ia juga harus mengganti kerugian kepada kalian karena telah menjual produk ilegal.

Jika cara tersebut tidak bisa dilakukan karena suatu hal, mau tidak mau kalian harus melakukan cara kedua. Terpaksa, kalian harus mengganti smartphone baru karena HP tersebut sudah tidak bisa lagi menggunakan jaringan ISP di Indonesia. Paling amannya memang membeli HP baru yang terregistrasi resmi dan bukan abal-abal.


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Andi. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version