Nintendo Direct – Persona 5 Royal dan 2 Game Persona Lainnya Hadir ke Nintendo Switch

Persona 5 Royal Nintendo Switch

Nintendo Direct Persona 5 Royal – Ketiga game Persona yaitu Persona 5 Royal, dan 2 game Persona lainnya hadir ke Nintendo Switch akhir Oktober 2022 mendatang.

ATLUS sekali lagi memberikan sebuah kejutan yang sangat efektif untuk para gamer, setelah sebelumnya memberikan konfirmasi bahwa 3 game Persona akan hadir untuk PC dan Xbox, ternyata mereka memberikan sebuah berita baru lagi yang tidak aman untuk jantung kalian para pemain Nintendo Switch.

Yap benar sekali, karena sudah dikonfirmasi bahwa ketiga game Persona akan segera hadir untuk konsol Nintendo Switch di akhir bulan Oktober 2022 mendatang bersama – sama dengan perilisannya di PC dan Xbox.

Persona 5 Royal dan 2 Game Persona Lainnya Hadir ke Nintendo Switch

Hal ini diumumkan ATLUS saat acara Nintendo Direct di jam 20.00 tanggal 28 Juni 2022. Yang lagi – lagi memberikan kejutan kepada para fans Nintendo karena 3 game Persona yang cukup populer tersebut akhirnya dirilis untuk Switch

Mengapa hal ini cukup mengejutkan? Karena layaknya para gamer di PC, tentunya banyak sekali fans Nintendo yang sudah meminta ATLUS agar segera merilis ketiga game tersebut untuk konsol Switch.

Salah satu hal yang unik adalah tanggal perilisan gamenya, dimana sama seperti tanggal rilis game Persona 5 Royal di Xbox dan PC, perilisan Persona 5 di Nintendo Switch juga berada di tanggal 21 Oktober 2022 mendatang. Khusus Persona 4 Golden dan Persona 3 Portable, masih belum diketahui dan berstatus coming soon.

Nintendo Switch muncul bersama platform lainnya

Bukan Merupakan Satu-satunya Game Persona yang Dirilis Untuk Konsol Switch

Berbicara mengenai game Persona yang ada di konsol Nintendo Switch, ternyata ketiga game ini bukanlah merupakan game Persona pertama yang dirilis untuk Switch, melainkan sudah didahului oleh Persona 4 Arena Ultimax dan Persona 5 Strikers yang juga sudah dirilis untuk platform lainnya.

Kiri = Persona 5 Strikers, Kanan = Persona 4 Arena Ultimax

Namun kedua game tersebut hanya sebatas spin-off saja dari cerita utama seri Persona, itulah mengapa banyak sekali gamer Nintendo yang juga meminta game utama Persona untuk segera dirilis ke Switch.

Jadi bagaimana menurut kalian? Apakah kalian senang dengan pengumuman ini? Atau biasa saja karena bukan tipe game kalian?

Source: Polygon, Persona Website


Baca juga informasi menarik lainnya terkait berita game atau artikel lainnya dari Khrisnanda. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version