3 Hal yang Pasti di Dunia Ini; Kematian, Pajak dan Perilisan Skyrim Kesekian Kalinya

Skyrim Anniversary Edition

Update (20/08/2021 11:40)
Koreksi terkait upgrade dari Skyrim Special Edition ke Anniversary Edition bahwasannya tidaklah gratis, namun pemain akan diberikan beberapa harga khusus. Walau demikian, pemain PS4 dan Xbox One yang sudah memiliki Skyrim Special Edition akan mendapatkan upgrade secara cuma-cuma di PS5 maupun Xbox Series X|S.


Original

Tidak bisa dipungkiri bahwa kedigdayaan The Elder Scrolls V: Skyrim menjadikannya sebagai salah satu RPG terbaik hingga saat ini, terlepas bahwa game garapan Bethesda tersebut meluncur hampir satu dekade lalu. Kesuksesannya tersebut bahkan melahirkan ragam versi lain seperti Legendary Edition, Special Edition, Skyrim VR, hingga yang nyeleneh seperti Very Special Edition untuk Amazon Echo atau Alexa.

Perilisan berulang ini bahkan menjadi meme di komunitasnya, dimana mungkin kamu pernah melihat gambar sang sutradara Skyrim — Todd Howard yang menyuruhmu terus-terusan membeli Skyrim. Hal tersebut nampaknya kembali menjadi kenyataan, karena belakangan ini sang developer mengumumkan Skyrim versi baru yang bertajuk Anniversary Edition.

Sesuai namanya, hal ini tentu bebarengan dengan perayaan 10 tahun Skyrim yang rilis pada 11 November 2011 lalu. Dan versi terbarunya pun akan dirilis pada tanggal yang sama — 11 November 2021 mendatang untuk platform PC, PS4, PS5, Xbox One dan Xbox Series X|S.

Versi Anniversary Edition ini kurang lebih sama seperti Skyrim Special Edition namun dengan tambahan setidaknya 500 konten atau mod dari buatan komunitasnya. Kabar baiknya, pemilik Skyrim Special Edition bisa mendapatkan upgrade ke Anniversary Edition secara cuma-cuma.

Seperti kata mendiang Benjamin Franklin, “tidak ada yang pasti di dunia ini kecuali kematian dan pajak.” Well, agaknya kata-kata tersebut harus ditambah menjadi kematian, pajak dan perilisan Skyrim yang ke sekian kalinya. Akankah muncul Skyrim versi Anniversary yang ke 100 satu dalam 90 tahun ke depan?


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Skyrim atau artikel keren lainnya dari Andy Julianto. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version