Daftar isi
11. Battlefield 1 – Unicorn berbicara
https://twitter.com/Battlefield/status/848112730334785537
Pernahkan kamu berpikir game Battlefield 1 itu terlalu serius dan realistis? DICE perlihatkan kuda baru yang bisa kamu naikki, Unicorn bertanduk yang bisa berbicara. Keberadaan Unicorn di Battlefield 1 ini mungkin membuatmu berpikir, “mungkin Unicorn itu benar-benar ada, tapi punah karena perang dunia.”
12. Playstation Asia – Aplikasi Playr untuk mencari cinta
Gamer identik dengan jomblo, maka dari itu Sony berikan aplikasi Playr yang dapat membantu game mencari pasangan di Playstation Network. Aplikasi ini lengkap dengan romance leveling system, kencan VR yang interaktif, Splitscreen, dan tentu saja bau lavender yang penuh cinta. Tapi melihat kemarin tanggal 1 April, lebih baik kamu lupakan kalimat sebelumnya.
13. Rocket League – Ubah sistem rank menjadi sayuran
Merayakan Season 4 untuk competitive matchmaking, Psyonix banding stir untuk ubah sistem rank sebelumnya menjadi sesuatu yang lebih alami dan dicintai para vegetarian. Melihat harga tembaga, perak, emas dan platinum makin mahal, mungkin masuk akal untuk mereka mengubahnya ke sayur-mayur yang lebih murah dan sehat.
14. DOTA 2 – Simbol deny diubah dari “!” menjadi “?”
Deny merupakan mekanik krusial di game DOTA 2, musuh akan dapatkan xp lebih sedikit dan kesempatannya untuk dapatkan last hit juga hilang. Biasanya deny disimbolkan dengan tanda seru (!) namun khusus untuk 1 April, Valve mengubahnya menjadi tanda tanya (?). Mungkin tanda tanya tersebut menggambarkan perasaan creep yang kebingungan kenapa dibunuh oleh majikannya sendiri.
16. Screencheat 2 diumumkan … untuk ponsel N-Gage
Screencheat merupakan game multiplayer splitscreen unik dimana pemain tak bisa lihat satu sama lain dan harus mencari tahu keberadaan musuhnya lewat melihat screen musuh. Samurai Punk umumkan akan rilis game keduannya … namun untuk ponsel N-Gage yang merupakan “ponsel gaming” dari Nokia di tahun 2003.
17. Overwatch – Reinhardt ambil ahli chat-mu
Jika kamu bermain sebagai Reinhardt kemarin, mungkin kamu merasakan sesuatu yang berbeda. Seluruh chat yang kamu ketik akan diubah menjadi full-caps dan di akhir chat akan selalu diakhiri oleh ucapan dari Reinhardt seperti “FOR HONOR” atau “PRECISION GERMAN ENGINEERING.”
Tinggal menunggu waktu untuk hal yang sama terjadi di Genji, dan di tiap chat diakhiri dengan “I need healing.”
18. Payday 2 – h3h3 sebagai karakter DLC
DLC sudah jadi tradisi di game FPS-Coop Payday 2, Overkill yang tampaknya kehabisan ide untuk DLC baru ingin tambahkan youtuber Ethan Klein dari channel h3h3 production sebagai playable character. Saya bisa bayangkan kamu ditangkap polisi terlebih dahulu sebelum memakai topeng karena vaping di dalam bank. Harga dari DLC ini pun begitu dank meme yaitu $4.20.
19. Hitman – Fashion mode
Disalah satu misi di Hitman 2016, Agent 47 harus membunuh target yang berada di acara fashion show. Namun bagaimana jika Agent 47 sebenarnya lebih ingin menjadi model ketimbang seorang pembunuh? Inilah alasan kenapa IO Interactive ingin memberikan fashion mode untuk Hitman lewat Helmut Kruger’s Fashion Show Funtime yang akan dirilis 1 April 2047 mendatang, semoga masih ada yang mau main game ini 30 tahun mendatang.
20. Razer – S.A.I.S.O teman robot yang menemani selama bermain
Pernahkah kamu berharap punya teman robot yang akan menemanimu 24 jam? S.A.I.S.O akan menemani, memberikan saran, dan membantumu selagi bermain game. Dan bukan untuk sekedar masalah gaming saja, S.A.I.S.O juga akan membantumu soal masalah sehari-hari. S.A.I.S.O juga diisi dengan beberapa DLC voice pack yang dapat mengubah suara default-nya menjadi PewDiePie, Syndicate atau Min-Liang Tan.