Daftar isi
Tiny Heroes
Yang suka main game tower defense, ini adalah salah satu game alternatif kalian yang ada di Appstore. Tiny Heroes dirilis di Appstore pada tahun 2011 oleh developer Simutronics, dan telah meraih berbagai macam pencapaian dan ribuan kritik. Walau ditempa ribuan kritik, game ini tetap mendapatkan tingkat rating yang cukup tinggi. Walau mungkin visualnya kurang bersaing jika dibandingkan dengan beberapa game tower defense terbaru di iOS, tapi tingkat kesulitan dan kerumitan game ini masih menjadi salah satu yang paling tinggi. Terlebih jumlah level yang banyak, serta misi-misi sampingan yang sangat menarik untuk dicoba membuat banyak orang masih memainkan Tiny Heroes, walau hanya sebatas pengisi waktu saja.
Watercolors
Kalian yakin ngerti gak cara nyampur-nyampurin warna ? Kalau iya, coba deh mainin game Watercolors yang pastinya sangat seru. Puzzle game yang menggunakan pencampuran warna menjadi soal-soalnya ini mungkin cukup sederhana. Tapi saat kalian dimainin, kadang kok ngeselin ya. Tingakt kesulitan yang cukup tinggi, serta tantangan di babak time trial pastinya bikin game ini jadi semakin seru.
Kalau kalian suka dengan game ini, kalian bisa beli full versionnya yang menyimpan lebih banyak lagi tantangan yang pastinya seru dan butuh waktu lama buat ditamatinnya. Ada kurang lebih 100 stage yang bisa kalian mainin dengan gratis kok, jadi game ini tidak terlalu bergantung dengan pembelian full versionnya saja kok!
Vainglory
Dirilis pada 2014, VainGlory adalah solusi para penikmat pemain MOBA yang sedang tidak berada didekat komputer untuk bermain. Vainglory memberikan pengalaman yang sama seperti bermain game MOBA lainnya, dan kini dihadirkan di perangkat mobile anda. Pertandingan tiga lawan tiga yang kurang lebih akan berlangsung 20 menitan ini termasuk salah satu game yang bisa diakses dengan gratis di Appstore.
Buat kalian yang penasaran dengan game ini, ada baiknya coba dulu. Game-game seperti ini memang cukup kompleks, tapi kalau sudah mengerti, pasti kalian akan ketagihan terus untuk main.
Traffic Rider
Suka game soal motor ? Ini dia yang kamu cari-cari pasti. Traffic Rider adalah motor riding simulator yang bisa kalian dapatkan di Appstore dengan gratis. Traffic Rider punya kedetilan yang cukup tinggi mengenai cara mengendarai motornya. Dengan 26 jenis sepeda motor yang bisa kamu pilih, ditambah puluhan misi yang bisa kamu coba pastinya akan membuat kamu akan terus-terusan main traffic rider untuk beberapa waktu.
Bagi kalian yang mau coba, langsung aja coba download gamenya di Appstore.
Clash Royale
Pemenang Mobile Game of The Year di berbagai media, Clash Royale tetap menjadi salah satu pilihan kalian yang mulai bosan dengan game-game kalian yang sekarang ada di perangkat kalian. Clash Royale adalah sebuah game buatan Supercell yang juga sudah sukses dengan Clash of Clan sebelumnya.
Game ini cukup seru, karena kamu akan melawan orang lain secara real-time sehingga kemampuanmu akan sangat diuji saat bermain. Terlebih sekarang sudah banyak kartu-kartu yang unik dan keren yang bisa membuat permainan lebih seru.