5 Perabotan yang Cenderung Tidak Berguna dalam PUBG

PUBG

Kamu para fans dan pemain PUBG mungkin pernah menjarah semua senjata, perlengkapan maupun perabotan yang kamu temukan dalam permainan tanpa memperdulikan berguna atau tidaknya barang-barang tersebut. Dan seiring kamu menghabiskan puluhan hingga ratusan jam dalam PUBG, tentunya dirimu semakin memahami alur permainan, semakin banyak taktik-taktik yang bisa kamu gunakan, hingga pemilihan persenjataan dan perabotan yang tentunya lebih selektif.

Walau demikian, kamu mungkin juga akan menyadari bahwa beberapa perabotan-perabotan yang tersebar dalam permainan mungkin tidak berguna dalam membantu bertahan ataupun menyerang pemain lainnya. Nah, kira-kira apa-apa saja ya perabotan yang kurang berguna tersebut?


1. Tactical Stock

Mungkin kamu berpikir bahwa attachment ini berguna untuk mengurangi recoil dan memberikan aim yang lebih stabil untuk senjatamu. Namun penulis juga cukup yakin bahwa kamu cenderung menyimpannya karena tidak memiliki senjata yang dibutuhkan. Yep! Tactical Stock hanya bisa digunakan untuk senjata M416 dan Vector, dimana kedua senjata ini bisa dikatakan cukup langka, sehingga Tactical Stock akan cenderung tidak berguna kecuali kamu memiliki senjatanya.


2. QuickDraw Magazine

Tentu manfaat dari attachment ini adalah kamu dapat lakukan reload dengan waktu 30% lebih cepat. Perabotan satu ini mungkin berguna, kecuali disaat kamu sedang adu tembak dan kamu kehabisan peluru, dimana perbedaan waktu 30% tersebut tidak ada bedanya jika kamu tidak pandai menembak atau mencari posisi yang tepat. Maka dari itu ada baiknya untuk memilih Extended Magazine ketimbang QuickDraw Magazine.


3. Gas Can

Berfungsi untuk mengisi ulang bahan bakar kendaraanmu yang habis, perabotan satu ini cenderung hanya mengurangi space yang tersedia dalam tas mu. Pasalnya, kamu mungkin akan sangat jarang kehabisan bensin, karena kendaraanmu yang sudah meledak lebih dulu akibat ditembaki, map yang terus mengecil dan tidak memungkinkanmu untuk berkendara, hingga dicuri orang saat kamu sedang menjarah dalam sebuah rumah. Berpindah kendaraan mungkin menjadi pilihan yang lebih tepat daripada membawa jerigen ini.


4. Flash Hider

Perabotan satu ini merupakan muzzle yang berfungsi meredupkan percikan api yang terjadi saat kamu menembak. Sekilas memang terdengar berguna karena sedikit membuat para pemain lainnya tidak bisa melihat cahaya dan arah datangnya tembakan. Tapi hal tesebut tentunya nggak berlaku buat para pemain jago karena mereka tetap dapat menemukan posisimu dari arah datangnya suara tembakan, sehingga Flash Hider ini mungkin tidak akan terlalu berguna bagimu kecuali jika dirimu bermain solo pada map yang bercuaca hujan atau berkabut.


5. R1895

R1895 mungkin menjadi salah satu senjata yang nggak berguna dalam PUBG. Pistol sejatinya digunakan sebagai senjata cadangan ketika senjata utamamu sedang kehabisan peluru, namun revolver satu ini cenderung tidak berguna karena hanya memiliki 6 peluru, damage yang tidak terlalu besar kecuali kamu jago dalam membidik, danwaktu reload yang lebih lama dibandingkan pistol lainnya. Mungkin senjata ini akan berguna ketika PUBG mengimplementasikan fitur untuk melempar senjata.


Kira-kira begitulah perabotan yang mungkin tidak akan berguna dalam PUBG. Apakah kamu juga punya pendapat atau tahu mana-mana saja perabotan yang juga nggak berguna saat permainan berlangsung? Yuk share pendapatmu dibawah!

Exit mobile version