Tank merupakan role yang paling jarang untuk digunakan di Mobile Legends pada tahun 2021 ini. Tepatnya hal ini berlaku bagi para pemain solo rank di Mobile Legends.
Bahkan sekarang di Mobile Legends mulai bermunculan trend “S5 Tank”. Artinya pada saat kita memilih Hero pada urutan ke-5, kita dipaksa untuk dapat bermain Tank.
Padahal kita tidak mengerti sama sekali dengan rotasi, hero power dan intuisi yang harus dimiliki para pemain Tank di Mobile Legends.
Dan lebih parahnya pemain yang lebih mengerti bermain Tank, tidak ingin menggunakan role ini lagi pada tahun 2021 ini.
Berikut sudah kami kumpulkan 7 alasan kuat kenapa jarang yang ingin Pick Tank di Mobile Legends 2021.
1. Serba Salah
Para pemain tank merasa serba salah dalam bermain di Mobile Legends tahun 2021 ini. Contohnya mereka ingin melakukan rusuh terhadap Hyper Carry musuh, ternyata musuh juga melakukan hal yang sama terhadap Hyper Carry kita.
Ketika ingin membuka semak belukar untuk mengamankan area, malah dia dibunuh oleh musuh dan disalahkan oleh teman satu tim.
Ketika dia telah berhasil mendapatkan momen dan berhasil mengunci 5 musuh sekaligus, malah tidak ada tindak lanjut dari teman satu tim. Sehingga membuat musuh dapat kabur dengan mudah.
Jadi kesimpulannya adalah menjadi Tank di Mobile Legends tahun 2021 ini sangat serba salah. Padahal mereka sudah melakukan tugasnya dengan sangat baik, tapi malah tetap disalahkan oleh tim.
2. Tank Tidak dapat Carry Tim
Hal yang lumrah bahwa di Mobile Legends Tank tidak dapat melakukan Carry atau menggendong teman satu tim dengan damage yang dimilikinya.
Berbeda dengan Hero Jungler atau Fighter yang setidaknya dapat membunuh musuh walaupun 1 VS 5.
Jadi, Tank sangat bergantung dengan damage yang dapat diberikan oleh Hyper Carry atau teman satu tim lainnya.
Sangat menyenangkan apabila kita bermain Tank dan mendapatkan Hyper Carry yang dapat membunuh musuh dengan sangat baik. Kalau tidak, kita hanya akan menjadi samsak tinju bagi musuh.
3. Banyak Jungler yang Manja
Banyak sekali Jungler yang manja dan selalu minta untuk di cover sepanjang permainan. Padahal kalau mereka memang hebat dalam bermain Hero Jungler, mereka dapat mengambil keputusan yang lebih baik tanpa harus di cover oleh seorang Tank.
Yang paling mengesalkan adalah ketika Tank dituntut untuk membantu Jungler untuk membunuh Monster Jungle. Hal ini sebenarnya tidak terlalu dibutuhkan karena hanya akan membuat Monster Jungle semakin kuat dengan adanya Update di Mobile Legends 2021.
Tank sebenarnya dituntut untuk dapat mengunci pergerakan Hyper Carry musuh dan membuat mereka kesulitan untuk farming di Jungle. Bukan malah menjadi pengasuh Hyper Carry yang meminta bantuan untuk mengalahkan Monster Jungle.
4. Meremehkan Role Tank
Banyak pemain Mobile Legends terutama saat bermain solo rank yang sangat meremehkan role Tank dan menganggap mereka tidak terlalu dibutuhkan selain hanya menjadi samsak tinju.
Dan juga mereka merasa Tank hanya menjadi pelengkap dan biarkan mereka menggendong tim. Padahal tanpa adanya Tank, mereka tidak akan dapat memenangkan pertandingan dengan mudah.
Apalagi saat di Late Game, Tank akan sangat berguna untuk membuka semak belukar dan memastikan area tersebut aman.
5. Pergerakan Hero yang Lambat
Pergerakan Hero – Hero Tank di Mobile Legends memang sangatlah lambat sehingga membuat dia sering tertinggal untuk mengejar lawan.
Terkadang, Hyper Carry kita tidak sabaran dengan pergerakan Tank yang sangat lambat dan melakukan war tanpa adanya tank.
Setelah itu dia malah menyalahkan Tank atas kematian yang dia sebabkan sendiri. Padahal dia seharusnya lebih sabar untuk menunggu moment yang dimulai oleh seorang tank.
6. Trauma pada Match Sebelumnya
Terdapat trauma yang sangat besar ketika kita sudah bermain Tank dan malah disalahkan oleh tim. Padahal kekalahan tidak sepenuhnya kesalahan pemain Tank.
Bisa jadi malah yang sangat buruk dalam hal bermain adalah orang yang menyalahkan para pemain tank tersebut.
Hal ini juga merupakan alasan yang kuat kenapa jarang yang ingin pick Tank di Mobile Legends tahun 2021.
7. Banyak Pemain yang Batu
Banyak sekali pemain solo rank yang batu dan tidak dapat melakukan kerja sama. Tank merupakan role dimana dia diharuskan untuk bekerja sama dengan pemain lainnya untuk membunuh lawan.
Akan tetapi ketika para Tank ingin melakukan Ganking ke arah musuh, teman – teman satu tim malah tidak mengerti akan hal tersebut.
Seperti contohnya seorang Tank ingin melakukan Ganking ke arah bawah. Akan tetapi teman satu tim tidak mengerti dan malah melakukan split push (Push secara terpisah).
Hal ini akan membuat kita tidak dapat melakukan tugas yang baik sebagai seorang Tank untuk membunuh musuh.
Apabila hal di atas sering terjadi malah memang sebaiknya kita tidak perlu memilih tank ketika bermain solo Rank di Mobile Legends. Sebaiknya kita memainkan Mage yang memiliki Burst damage tinggi dan dapat melakukan solo kill sehingga kita tidak perlu bergantung terhadap Ganking atau kerjasama dalam tim untuk membunuh musuh.
Itulah 7 alasan kuat yang membuat orang – orang sangat jarang yang ingin pick tank di Mobile Legends 2021. Nantikan Update – Update seru lainnya seputar Game hanya di Gamebrott ya.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Mobile Legends atau artikel lainnya dari Jeri. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.