Siapa sekarang yang tak tahu WhatsApp, sebuah aplikasi messengger yang sangat populer dan sangat digemari oleh banyak orang, karena selain ringan WhatsApp juga relatif lebih gampang digunakan.
Dalam mengobrol dengan teman melalui WhatsApp, tentu jika hanya sekedar menulis text tidak akan seru, oleh karena itu akhirnya WhatsApp menambahkan sebuah fitur stiker yang akan membuatmu semakin tambah senang dalam menggunakanya.
Chatting dengan menggunakan Gif, Sticker dan Emoji akan membuatmu lebih ekspresif dan lebih bisa mengungkapan perasaan yang sedang kamu alami. Terlebih dalam WhatsApp terdapat sebuah fitur yang sangat berbeda dengan aplikasi lain, dimana WhatsApp terdapat sebuah fitur unik yaitu membuat sticker pribadi.
Namun, tidak semua orang mengetahui cara menambahkan atau membuat stiker sendiri, oleh karena itu kami akan merekomendasikan beberapa aplikasi yang sangat cocok digunakan oleh kamu jika ingin membuat atau menambahkan sticker WhatsApp.
Berikut 7 Aplikasi Sticker WhatsApp terbaik 2019 versi gamebrott;
1. 10 Sticker packs for WhatsApp
Sticker Pack ini adalah sebuah aplikasi yang dikembangkan oleh Telegram LLC, yang juga merupakan pengembang dari aplikasi messengger dari Telegram.
Aplikasi ini berisi 10 pack sticker yang isinya kelinci, Bebek, Dinosaurus, Kucing, Hiu Anjing dan Penguin. Aplikasi ini sudah di download oleh sekitar 500 ribu lebih orang dan dikasih rating 4.5 yang artinya bagus.
Download klik disini
2. Sticker Maker
Aplikasi ini adalah sebuah aplikasi yang dapat membuat sticker dari foto yang kamu jepret, dengan kata lain kamu bisa membuat sticker pribadimu sendiri.
Aplikasi ini dibuat dan dikembangkan oleh Viko & Co, dan aplikasi ini sangat mudah untuk digunakan untuk membuat sticker WhatsApp. Saat ini aplikasi ini sudah didownload oleh sekitar 10 juta pengguna dan memiliki rating 4.3 di Google Play Store.
Download klik disini
3. Sticker Studio
Aplikasi sama dengan aplikasi yang sebelumnya, dimana aplikasi ini adalah sebuah aplikasi pembuat sticker pribadi yang cukup bagus untuk kamu gunakan.
Aplikasi ini dibuat dan dikembangkan oleh PlayStudio apps. dan tersedia di Google Play Store, rata-rata review dari aplikasi ini adalah 4.3 dan sudah didownload oleh 5 juta pengguna.
Download klik disini
4. Personal Sticker for Android
Aplikasi Personal stickers for WhatsApp ini cukup agak berbeda jika dibanding aplikasi-aplikasi stiker lainnya yang ada di playstore. Dia punya kelebihan karena bisa mengenali gambar yang kamu ambil dan akan menampil stiker-stiker lain yang relevan.
Aplikasi ini dibuat dan dikembangkan oleh sebuah studio Stukalov, sudah diunduh oleh lebih dari 10 juta pengguna Android, dengan rating 4,2.
Download klik disini
5. Stickyfi: 5000+ Sticker for Android
Aplikasi Stickyfi : 5000+ Sticker for Android adalah sebuah aplikasi sticker yang lengkap, dimana didalamnya terdapat banyak sekali sticker yang tersedia dan bisa kamu download secara gratis, didalamnya juga terdapat versi premium yang bisa kamu download secara berbayar.
Aplikasi ini juga terdapat fitur Create sticker yang bisa membuatmu membuat sticker pribadi dari foto-fotomu. Dikembangkan oleh Stickyfi dan telah didownload oleh 1 juta lebih pengguna dengan rating sebesar 4.6 dari 5 di Google Play Store.
Download klik disini
6. Wemoji
Aplikasi Wemoji ini adalah sebuah aplikasi pembuat sticker yang sangat simpel dan mudah digunakan, aplikasi ini tidak memiliki banyak fitur, walau minim fitur, aplikasi ini cukup bisa diandalkan jika kamu ingin menggunakanya untuk membuat sticker WhatsApp.
Dikembangkan oleh Picmax, dimana telah didownload oleh satu juta lebih pengguna Android. Aplikasi ini mendapatkan rating sebesar 4.7 di toko aplikasi Play Store.
Download klik disini
7. Sticker For Chat
Aplikasi ini bisa dibilang sangat populer, karena pada platform toko aplikasi Google play Store, aplikasi ini telah dan sudah diunduh oleh lebih dari 5 juta pengguna, dan mempunyai rating 4,3.
Aplikasi ini dikembangkan oleh StickoText.com dan bisa kamu download di play store.
Download klik disini
Jadi itu adalah beberapa aplikasi pembuat sticker WhatsApp yang bia kamu coba untuk membuat sticker atau menambahkan sticker pada WhatsApp messenger kamu, kami merekomendasikan aplikasi diatas dengan beberapa pertimbangan, yaitu rating setiap aplikasi, jumlah pengunduhg aplikasi tersebut dan review disetiap masing-masing aplikasi.
Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya dari Rizki