Xavier merupakan Hero Mage yang baru – baru ini dirilis di Mobile Legends. Namun, tahukah kamu fakta Xavier di Mobile Legends yang sangat menarik? Berikut akan kami jelaskan satu per satu.
Pemain Mobile Legends mana yang tidak kenal dengan Hero Xavier di Mobile Legends? Dia memiliki Skill – skill yang sangat kuat, dan menyebalkan di Mobile Legends. Alhasil, dia kerap jadi langganan Banned di Mobile Legends Season 24 ini.
Tidak hanya miliki Skill yang kuat, Xavier juga memiliki wajah yang sangat tampan. Dia pastnya menjadi salah satu Hero yang disukai oleh para pemain wanita di Mobile Legends ya.
Selain fakta – fakta di atas, berikut telah kami rangkum 7 Fakta Xavier di Mobile Legends yang sangat meanarik.
Daftar isi
1. Fakta Xavier bahwa Hero ini dirilis 1 Bulan Setelah Melissa
Fakta Xavier yang pertama di Mobile Legends yang wajib kalian ketahui bahwa, Hero ini resmi dirilis tanggal 13 Maret 2022. Padahal, pada tanggal 18 Februari 2022, Moonton baru saja merilis Hero baru bernama Melissa di Mobile Legends.
Jadi, dalam kurun waktu 1 bulan, Moonton bisa merilis Hero baru ya. 1 bulan merupakan waktu yang sangat singkat untuk pengembangan Hero di Mobile Legends. Jadi, bisa kita simpulkan bahwa Melissa dan Julian sebenarnya sudah direncana rilis sejak dari lama.
2. Xavier Merupakan Salah Satu dari Squad Forsaken Light Mobile Legends
Fakta Xavier selanjutnya adalah dia merupakan salah satu dari Squad Mobile Legends bernama ‘Forsaken Light’ atau ‘Cahaya yang ditinggalkan’. Squad ini berisi 4 Hero yaitu, Yin, Melissa, Xavier dan Julian.
3. Miliki Ultimate yang Mirip dengan Kekuatan Karakter Gojo Satoru dari Anime Jujutsu Kaisen
Xavier miliki Ultimate yang membuatnya dapat mengeluarkan serangan Es yang bersifat Global. Serangan ini sunggu luar biasa, dan banyak pemain Mobile Legends yang sebut bahwa Ultimate dari Xavier mirip dengan kekuatan dari karakter Gojo Satoru dari Anime Jujutsu Kaisen.
Gojo memiliki kekuatan, dimana dia dapat mengeluarkan tembapak skill skala besar yang bisa menghancurkan sebuah gunung beserta hutan di sekitarnya.
4. Miliki Pasif yang Berbeda Setelah Rilis di Original Server
Fakta Xavier yang menarik selanjutnya di Mobile Legends adalah dia memiliki pasif yang berbeda ketika rilis di Original Server. Pasif Xavier dulu sebelum rilis adalah dia akan memberikan efek slow ketika musuh berada di dekatnya. Sekarang, pasif Xavier akan membuatnya memasuki Mode Transendence dan memperkuat Skill – Skillnya.
5. Ultimate Xavier Dapat Ditahan dengan Skill 2 Lolita
Ultimate Xavier yang terlihat sangat kuat di Mobile Legends ini ternyata dapat ditahan oleh Skill 2 (tameng) Lolita. Padahal, apabila kita perhatikan dengan seksama, tameng Lolita sangatlah kecil, sementara Ultimate Xavier terlihat lebih besar. Akan tetapi, sistem Mobile Legends masih menghitung Ultimate Xavier dapat ditangkis oleh Skill 2 Lolita.
6. Dalam Trailernya, Xavier Bisa Terbang
Dalam video Trailer Xavier, ternyata Hero ini dapat terbang ya. Namun, pada saat di dalam game, Xavier tidak dapat terbang sama sekali. Di Trailer, Xavier terbang dan mengumpulkan kekuatan sebelum menggunakan Ultimate-nya.
7. Hero Pertama yang Miliki Voiceline Ketika Membeli Item, Membunuh Lord, dan Recall
Fakta Xavier yang menarik terakhir di Mobile Legends adalah dia merupakan Hero pertama dengan Voiceline spesial ketika membeli Item, membunuh Lord, bahkan setelah Recall. Hal ini tentu saja menarik, dimana Moonton tampaknya memikirkan detail terhadap Xavier di Mobile Legends ya.
Ketika membeli Item, Xavier akan berkata “Hmm, Magic”, “How Intriguing”, dan “The enchantments are beckoning”. Setelah itu, ketika Xavier berhasil menumbangkan Lord, dia akan berkata “Well, what’s next?”. Dan ketika dia Recall, Xavier akan berkata “Just a tiny break”, dan “To where the path started”. Menarik bukan?
Nah, itulah 7 fakta Xavier di Mobile Legends yang sangat menarik. Dari seluruh daftar tersebut, mana fakta yang belum kalian ketahui brott? Silahkan komentar di bawah ya.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Mobile Legends atau artikel lainnya dari Jeri. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.