7 Game Android Horror Terbaik 2020 yang bikin kalian kencing dicelana!

Untitled 1

Ada banyak sekali genre game yang dirilis di Indonesia setiap bulannya, termasuk untuk game-game Mobile. Namun diantara semuanya, genre yang paling favorit terutama untuk orang – orang Indonesia adalah genre game horror. Genre tersebut menawarkan beragam jumpscare yang sangat adiktif yang dapat memacu jantung kalian. Jika kalian tertarik dengan genre game horror seperti itu, berikut adalah beberapa rekomendasi game horror android terbaik di tahun 2020 yang wajib kalian coba!


1. Metel – Horror Escape


Metel Horror Escape adalah game puzzle dimana kalian akan disekap disebuah rumah yang tak kamu ketahui keberadaannya. Kalian berencana untuk kabur dari rumah tersebut, namun tak segampang itu, orang gila yang ingin membunuhmu itu ingin melihat darah dan ketakutanmu. Tertarik memainkannya? Download sekarang juga!

Download: Android!

2. Apartment 407


Kamu membeli apartemen kecil dengan harga murah, sama seperti kebanyakan cerita horror lainnya. Keinginanmu untuk menyimpan sedikit duitmu berujung kepada mimpi buruk yang akan kamu alami saat kamu tinggal didalamnya. Apartment 407 adalah Physicological horror game yang akan membuat mu bergidik setiap kali menjelajahi apartemenmu sendiri. Sanggupkah kamu bertahan?

Download: Android!

3. Insomnia Returns


Insomnia Returns adalah game horror yang sangat cocok untuk kalian yang tidak bisa tidur di malam hari. Ketakutanmu akan sesuatu yang bergerak ditengah malam, membuat bulu kudukmu berdiri. Apakah kalian bisa melihat setan yang berdiri di depan pintu kamar tidurmu? Mungkin tidak, namun tahukah kamu ia sedang menatap mu?

Download: Android!

4. Misguided


Game horror buatan orang indonesia yang menceritakan tentang seorang anak remaja bernama Silvia. Ia sedang mencari teman baiknya yang tiba – tiba saja terperangkap di sebuah tempat yang penuh dengan makhluk mistis. Sayangnya game ini masih dalam pengembagan namun pemain yang ingin mencobanya bisa menunggu beta testnya di TapTap

Pre-register: TapTap!

5. The Dark Pursuer


Terjebak di kegelapan di sebuah tempat yang tak kamu ketahui tentu menjadi salah satu settingan horror yang mengerikan. Nah, jika kalian berada di setting tersebut, mampukah kalian selamat? Apalagi jika ada banyak sekali makhluk mistis yang mengejarmu. Mainkan game Dark Puruser ini dan cobalah bertahan hidup.

Download: Android!

6. Dungeon of the Damned


Kini kalian terjebak di ruangan bawah tanah penuh dengan monster yang akan mengejarmu. Jangan menatap mata mereka atau kalian akan dibunuh, dan dimakan secara langsung. Dungeon of the damned adalah game horror 2020 yang penuh dengan misteri dan ketakutan yang patut kalian explore dan mainkan!

Download: Android!

7. Urban Legends

https://youtu.be/jNZhhwVku7E


Urban Legends adalah game horror offline yang bisa kalian mainkan kapanpun dimanapun. Kalian terjebak di suatu dunia yang penuh dengan misteri, dan monster yang mengerikan. Di dalamnya ada beberapa objektif yang bisa kalian selesaikan untuk lari dari dunia tersebut. Berapa lama kalian sanggup bertahan?

Download: Android!


Itulah beberapa game horror android yang wajib kalian mainkan. Ada beberapa rekomendasi game lainnya yang ada di Gamebrott silahkan cek terus ya brott!


Baca lagi artikel menarik lainnya dari penulis kita Jay, dan artikel lain seputaran game Mobile!
Tertarik melakukan kerjasama? Kontak kita di Author@Gamebrott.com

Exit mobile version