Sama seperti biasanya, Minggu baru game baru. Kali ini Gamebrott akan berikan beberapa rekomendasi game android keren dan seru untuk para pembaca setianya. Beragam rekomendasi game dibawah ini terdiri dari beragam genre dengan grafis serta gameplay yang bervariasi. Berikut adalah rekomendasi daftar game minggu android terbaik minggu ini – 21 Agustus 2021.
Daftar isi
1. Comix Breaker
Game strategi kartu yang cukup menarik untuk dimainkan. Comix Breaker adalah game rogue like strategy card game dimana pemain akan mengumpulkan dan menggunakan kartu untuk melawan monster. Setiap kartu memiliki kemampuannya sendiri tentunya dengan kombinasi yang unik dengan kartu lainnya. Game ini tidak membosankan, dan tentunya cukup menantang terutama untuk kalian yang suka bermain game kartu.
2. Almora Darkosen RPG
Dikerjakan oleh seorang developer saja selama 9 tahun, Almora Darkosen adalah game RPG untuk kalian yang suka dengan game RPG jadul. Game ini menggabungkan aspek dari Diablo jaman dulunya, dengan beberapa game RPG atau MMORPG lainnya. Ada sekitar 100 quest disertai dengan 1000 item yang bisa kalian dapatkan di dalam game, beserta beragam lokasi unik dan menarik untuk para pemainnya eksplore. Game ini juga tidak memiliki ads yang menjengkelkan dan sangat cocok untuk kalian yang suka dengan game RPG jadul pada masanya.
3. The Haven Star
https://www.youtube.com/watch?v=9ARg6vhXKcM
Jika kalian ingin mencari game mirip DayZ, ini mungkin bisa menjadi jawabanmu. Disini kalian akan di spawn ke bumi yang sudah mati karena pandemik zombie. Kalian harus berusaha dan bertahan hidup, mencari sumber daya, agar bisa selamat di dalam game. Tak hanya itu, kalian juga bisa bertahan bersama dengan teman kalian melalui mode coop multiplayer yang tersedia dalam game ini, Haven Star
4. Mytale
Game 2.5D Side Scrolling MMORPG ini, mengikuti core gameplay yang mirip dengan Maple Story pada jamannya, dengan grafis yang ditingkatkan. Sama seperti game MMORPG lainnya, ada aspect grinding, dan job yang familiar untuk kalian mainkan di dalam game. Jika kalian tertarik mencoba game Mytale silahkan download apknya sekarang juga!
5. Devil Book
Masih ingatkah kalian terkait dengan Master of Fantasy, Nah Devil Book merupakan salah satu game mobile MMORPG yang mirip dengna game Master of Fantasy tersebut. Pemain bisa memilih beragam job yang ada di dalam game, bermain bersama teman kalian, grinding, dan meningkatkan kemampuan, kalian di game MMO ini.
6. Green Projects
300 tahun berlalu sejak kamu tertinggal di luar angkasa karena project Cryogenic yang kalian jalani. Saat kalian kembali ke bumi, terjadi pandemic yang akhirnya menghancurkan makhluk hidup termasuk dengan tanaman yang ada di seluruh dunia. Tugasmu sekarang adalah melakukan penghijauan kembali untuk menyelamatkan bumi ini, karena itulah nama game tersebut diberi judul Green Projects. Game ini sangat mirip dengan game survival Grounded, dimana pemain harus mencari bahan makanan, menebang pohon untuk menapatkan kayu yang bisa digunakan untuk membuat senjata dan masih banyak lagi. Bedanya adalah game ini memiliki grafis pixel sedangkan grounded memiliki grafis 3D
7. Bvengers
Ingin melihat karakter – karakter mirip Line bertarung satu sama lain? Bvengers adalah pilihanmu, game yang dikembangkan oleh pengembang game di Korea ini tak hanya ringan namun juga sangat asik untuk dimainkan. Bvengers adalah game TPS, dimana pemain akan bertarung dengan pemain lainnya dengan menggunakan senjata api. Manuver dengan dodge dan skill, pemain akan diuji kemampuannya untuk menjadi yang terdepan.
Itulah beberapa daftar game android terbaik di Minggu ini, simak terus artikel gamebrott lainnya ya brott untuk dapatkan rekomendasi game android menarik lainnya tiap minggu, dan beragam tips dan tricks untuk tingkatkan kemampuanmu dalam bermain game.
Baca lagi artikel menarik lainnya dari penulis kita Jay, dan artikel lain seputaran game Mobile! Tertarik melakukan kerjasama? Kontak kita di Author@Gamebrott.com