Game Android merupakan game yang banyak dimainkan oleh para gamer dalam mengisi waktu luang. Berbagai macam game ada dalam satu genggaman, seperti game horor, game pembatal puasa, game untuk perempuan, game offline Android, dan masih banyak lagi. Nah, banyaknya varian game tentu membuat kalian bingung, apalagi kalian juga ingin bermain game ngabuburit Android sebagai temanmu di bulan puasa yang suci ini.
Agar tidak membuat penasaran lagi, berikut penulis akan berikan 7 Game Ngabuburit Android buat temani kamu di bulan puasa!
Daftar isi
7. Candy Crush Saga
Kalian tentu mengenali game bertema permen satu ini. Candy Crush Saga adalah game Android ngabuburit yang dapat menjadi alternatif-mu di bulan puasa ini.
Candy Crush Saga merupakan game dengan mencocokkan berbagai permen sesuai dengan permintaan misi. Jika berhasil mengumpulkannya, maka kalian dapat naik ke level selanjutnya
Game ini dapat jadi teman ngabuburitmu. Alasannya adalah, dengan mencocokkan berbagai permen – permen yang ada di dalamnya, dapat mengisi waktu ngabuburitmu menjadi semakin seru. Apalagi game Android ini mempunyai level dengan tingkat kesulitan mumpuni, semakin membuatmu tertantang memainkannya di waktu ngabuburit-mu menjelang berbuka puasa!
6. 2048
Tertarik dengan game angka? 2048 adalah jawabannya! game ngabuburit Android ini merupakan game memindahkan berbagai angka – angka kelipatan hingga bertotal 2048 seperti di judul.
Game Android ini sangatlah cocok untuk temani ngabuburit-mu. Karena, kalian akan semakin tertantang untuk menjumlahkan berbagai angka hingga mencapai target. Selain itu, kalian juga bisa mentotalkan angka 2048 itu menjadi angka tertinggi, lho! Seru sekali kan, brott?
5. Muse Dash
Bagi kalian para gamer yang menyukai game rhythm, penulis dapat merekomendasikan Muse Dash salah satunya. Game Android ngabuburit ini merupakan game di mana kita akan mengendalikan karakter dan menangkap berbagai note musik sesuai dengan lagu yang dipilih.
Game Android ini menjadi salah satu favorit penulis karena konsep yang unik dan visual yang diberikan kaya akan warna. Kalian dapat memilih berbagai musik sesuai dengan yang kalian suka, mulai dari rock hingga pop. Akan ada kebahagiaan tersendiri jika kalian dapat full combo dikala ngabuburit menunggu waktu berbuka.
4. The Sims Mobile
Sul sul! Kalian tentu mengenal game simulasi satu ini. Setelah merilis berbagai seri di platform PC, kali ini kalian dapat memainkan The Sims di genggamanmu!
The Sims Mobile hadir bagi kalian yang ingin bermain ketika tidak sedang berada di rumah, atau mempunyai PC namun spesifikasi tidak mumpuni. Seperti seri sebelumnya, game ini dapat membuat rumah, membeli perabotan, baju, dan lainnya. Bedanya, game ini mewajibkanmu mengerjakan berbagai misi agar dapat memperluas rumah juga membuka perabot & outfit – outfit baru lainnya. Selain itu, The Sims Mobile juga menghadirkan ragam event yang berhadiah kostum atau perabot limited dengan waktu terbatas.
Game Android ngabuburit ini cocok sebagai teman ngabuburit-mu di bulan puasa, karena ragam event yang diberikan mampu membuatmu tertantang ingin mengoleksi item – item limited-nya.
3. UNO
Jika kamu bosan dengan game – game di atas, game ngabuburit Android satu ini dapat menjadi alternatif selanjutnya untuk kalian yang hobi ngabuburit di bulan puasa! Yup, UNO merupakan game kartu yang fenomenal di kalangan gamer kekinian.
Game kartu ini bukanlah game kartu seperti para sesepuhnya. Game ini mempunyai beragam kartu – kartu unik, di antaranya ada +2, +4, kartu stop, reverse, change color, dan banyak lagi. Nah, jika kalian tidak membawa kartu fisiknya, game Android UNO bisa jadi alternatif di tongkrongan ngabuburit-mu!
Hati – hati saja, karena game ini dapat “merusak pertemananmu” karena ragam kartunya yang bisa membuatmu terjebak, brott!
2. Cats & Soup
Kalian catlovers? Suka dengan hal – hal berbau kucing, ras terkuat di Bumi? Untuk kalian para pecinta makhluk berbulu satu ini, game Android ngabuburit Cat n Soup wajib ada di genggaman kalian.
Mekanisme gameplay dalam Cat n Soup sangatlah simple. Kalian tinggal memberikan berbagai fasilitas yang ada, melakukan gacha untuk dapatkan kucing – kucing lucu dengan skill berbeda – beda, dan mengumpulkan coin dari hasil masakan mereka. Selain itu, ada juga event – event menarik lain yang di dalamnya terdapat berbagai reward mulai dari background, kostum, juga berbagai aksesoris – aksesoris yang bisa dipakai untuk kucing – kucingmu.
Game Android satu ini cocok sekali bagi kalian yang ingin habiskan waktu ngabuburit di bulan suci ini.
1. Mobile Legends
Game ngabuburit Android yang dikenal dan fenomenal di kalangan para player game mobile, tak lain dan tak bukan adalah Mobile Legends. Game berbasis MOBA ini menjadi favorit khayalak anak – anak maupun dewasa. Game ini memiliki sistem tim 5v5 dan mewajibkanmu bekerja sama untuk dapatkan victory.
Mobile Legends menjadi game favorit karena beragam hero – hero yang dapat disesuaikan dengan playstyle-mu. Selain itu, berbagai skin – skin yang hadir juga dapat membuat para pemain tertarik ingin membelinya. Tambahan lain, game ini juga dapat dimainkan di HP berspesifikasi rendah. Mungkin itulah alasan kenapa game satu ini menjadi favorit tongkrongan ngabuburit dikala menunggu bedug Maghrib di bulan puasa.
Nah, itulah 7 game ngabuburit Android untuk menemani kamu di bulan puasa. Kira- kira mana nih game yang sekarang sedang kalian mainkan, brott? Atau kalian punya game Android ngabuburit versi sendiri? Jangan lupa selalu up-to-date seputar berita – berita game terkini di Gamebrott, ya! Adios~
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Game Android atau artikel lainnya dari Nadia Haudina. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com