Daftar isi
Ada kemungkinan game-game ini akan muncul di Ubisoft Forward Jilid 2
Ubisoft mungkin menjadi salah satu publisher yang menghadirkan paling banyak janji terhadap para gamer. Bagaimana tidak, publisher asal Perancis ini memiliki daftar panjang untuk game-game yang sudah diumumkan sejak beberapa tahun lalu namun belum juga dirilis atau bahkan menunjukkan progres hingga sekarang.
Bahkan beberapa game pada akhirnya harus diundur ataupun dimajukan yang membuat banyak gamer yang sudah mengantisipasi game-game yang mungkin sudah diumumkan bahkan dari 2 – 3 tahun lalu harus gigit jari karena beberapa gamenya bahkan tidak juga muncul di gelaran Ubisoft Forward Senin kemarin.
Dan berikut adalah game-game yang harusnya muncul di Ubisoft Forward kemarin, namun malah menghilang tanpa bekas sedikitpun.
Skull & Bones
Skull & Bones tentunya menjadi game yang paling lama tidak terdengar kabarnya dari Ubisoft. Bagaimana tidak game ini sendiri awalnya diumumkan sejak 2017 dan merupakan game yang terinspirasi dari perang laut milik Assassin’s Creed IV yang memang disukai oleh banyak fans pada saat itu.
Sayangnya, dalam pengembanganya game ini banyak mengalami kendala yang menyebabkan game ini tidak segera muncul kembali di permukaan. Kabar terakhirnya sendiri mengatakan bahwa Ubisoft memutuskan untuk me-reboot pengerjaan game Skull & Bones ini. Dan semoga saja game ini bisa segera muncul
Gods & Monster
Menjadi game baru dengan tema diluar action shooter menjadi angin segar diantara lineup game-game milik Ubisoft yang semakin kesini semakin terasa seragam. Mengadopsi kesuksesan dari Breath of The Wild milik The Legend of Zelda. Ubisoft akhirnya memberanikan diri membuat judul baru dengan nama Gods & Monster.
Mengambil tema mitologi Yunani, Ubisoft sendiri berjanji untuk tetap menghadirkan cerita yang tidak akan terlalu berat dan dewasa. Namun tetap menghadirkan sebuah gameplay yang seru dan interaktif. Sayangnya, Gods & Monster tidak terlihat ataupun disebut dalam Ubisoft Forward.
Roller Champions
Genre sport atau olahraga merupakan salah satu genre yang terus diulik oleh Ubisoft. Sempat lumayan berhasil lewat Just Dance, Ubisoft sebenarnya mencoba menghidupkan kembali genre extreme sport lewat Steep pada 2016 lalu yang sayangnya tidak terlalu populer. Kini Ubisoft mencoba masuk kembali lewat Roller Champions.
Game ini sendiri tampil tahun lalu dengan membawa tema olahraga sepatu roda yang digabungkan dengan sepak bola dengan gameplay ala Rocket League. Game ini sendiri hanya muncul sebentar dengan janji akan segera mengadakan open beta, namun kemudian tidak terdengar kabarnya hingga sekarang.
Rainbow Six: Quarantine
Sekuel dari Outbreak milik Rainbow Six ini sebenarnya sudah sangat dinanti oleh para pemain Rainbow Six: Siege. Bagaimana tidak ia membawa inovasi gameplay yang tentunya menjadi hal yang fresh bagi mereka yang setiap hari berperang. Namun sayangnya game coop multiplayer alien shooter ini tidak kunjung tiba.
Bahkan tidak ada informasi kejelasan apapun apakah game ini akan menjadi event khusus, ekspansi, atau bahkan sebuah game baru? Semua pertanyaan itupun sayangnya tidak terjawab karena game ini sendiri tidak muncul di Ubisoft Forward kemarin.
Beyond Good & Evil 2
Keputusan Ubisoft untuk menghidupkan kembali seri lawas Beyond Good & Evil 2 tentunya disambut gembira oleh gamer di seluruh dunia. Apalagi lewat trailer dan gameplay trailer yang ditampilkan ia menjadi salah satu game dengan grafis paling wah yang pernah dibuat oleh Ubisoft. Apalagi game ini sendiri sebenarnya telah diperkenalkan sejak 2017 lalu.
Membawa tema space exploration yang dibalut action RPG, game ini sendiri awalnya direncanakan untuk muncul di akhir 2019, namun sayangnya hingga pertengahan tahun 2020 ini tidak ada informasi apapun mengenai game satu ini. Dan harapan kita untuk melihatnya tampil di Ubisoft Forward pun sirna karena gamenya sendiri tidak muncul sama sekali.
Prince of Persia Reboot (Rumor)
Awal tahun 2020 ini tentunya sangat dipenuhi dengan rumor keberadaan Prince of Persia baru dari Ubisoft. Franchise yang telah mati suri semenjak mereka berfokus pada Assassin’s Creed ini digembor-gemborkan akan kembali lagi setelah Assassin’s Creed kini telah bertransformasi menjadi game action-RPG.
Mulai dari domain yang didaftarkan tapi ternyata palsu, demo gameplay Prince of Persia yang dibatalkan yang tiba-tiba muncul ke permukaan, hingga akun Twitter baru untuk Prince of Persia yang diam-diam dibuat oleh Ubisoft membuat para gamer mengantisipasi kemunculan kembali Prince setelah sekian lama, yang sayangnya tidak terwujud kemarin.
Splinter Cell (Rumor)
Disamping kehadiran sang Pangeran dari Persia, salah satu kehadiran kembali yang paling diantisipasi dari Ubisoft tentunya adalah kembali bertugasnya Sam Fisher. Apalagi instalasi terakhirnya yaitu Blacklist juga telah berumur 7 tahun. Para fans di seluruh dunia pun berharap agar Ubisoft mau berbaik hati untuk menghidupkan kembali Splinter Cell.
Meskipun pemberitaan dan rumor yang beredar dari Splinter Cell tidak sekuat Prince of Persia. Namun game ini tetap menunjukkan eksistensinya. Sebut saja kehadirannya kembali sebagai cameo di dalam game Tom Clancy lainnya yaitu Ghost Recon Wildlands. Yang harusnya bisa menjadi kejutan yang tidak diduga-diduga oleh para fans di seluruh dunia.
Itulah tadi game-game milik Ubisoft yang harusnya muncul di Ubisoft Forward kemarin namun malah hilang entah kemana. Sebenarnya sangat bisa dimaklumi bahwa Ubisoft tidak akan dapat mempertunjukkan semua game yang mereka punya. Apalagi dengan kondisi dunia yang masih kurang baik dan para pengembang yang harus bekerja dari rumah.
Namun, jangan patah harapan terlebih dahulu karena konferensi Ubisoft Forward kemarin bukanlah yang terakhir dan akan ada Ubisoft Forward ke-2. Pihak Ubisoft sendiri mengatakan bahwa mereka akan kembali dalam waktu dekat dengan menghadirkan berbagai berita serta update menarik dari projek yang sedang dikerjakan oleh Ubisoft saat ini.
Jadi besar kemungkinan bahwa proyek-proyek yang masih belum tuntas di atas akan dipertunjukkan di konferensi digital berikutnya. Berharap saja Ubisoft bisa membuat kejutan untuk kita!
Jangan lupa baca juga info-info menarik lainnya tentang Ubisoft atau artikel-artikel gak umum lainnya dari Galih K.A.
For press release and further collaboratin, Contact me at author@gamebrott.com