7 Pemain Tercepat di FIFA17!

Untitled 1 2

Rating para pemain FIFA17 sudah mulai bermunculan, dan jika menelaahnya lebih dalam maka kita akan tau banyak hal unik tentang Rating tersebut. Kali ini Gamebrott akan membahas 7 pemain dengan lari tercepat di game FIFA17!

7. Gareth Bale, Real Madrid

Pemain Real Madrid ini memang terkenal dengan sprint cepat dan shooting kelas dunia yang sering ditampilkannya di pertandingan yang dijalaninya. Dengan Rating speed yang sangat tinggi dan rekan-rekan tim yang sangat unggul, Gareth Bale mungkin akan menjadi salah satu pemain favorit di FIFA17.

6. Ernest Arsante, FC NORDSJÆLLAND

Pria berkelahiran Ghana yang bernomor punggu 12 ini biasanya bermain diposisi winger, namun dengan memiliki kecepatan yang sangat luar biasa, sering kali dia mendapatkan kesempatan bermain menjadi Striker di FC Nordsjælland.

5. Jurgen Damm, Tigres UANL

Pemain sayap dari Tim Nasional Mexico, Jurgen Damm berhasil meraih peringkat kelima dalam pemain tercepat di FIFA17. Dengan sprintnya yang memukau, Jurgen berhasil menghidupkan permainan Mexico menjadi lebih baik lagi.

4. Hector Bellerin, Arsenal

Siapa yang tak kenal Bellerin ? Salah satu deffender terbaik di Liga Inggris ini memang terkenal dengan kecepatannya yang sangat tinggi. Banyak striker yang dibuat kewalahan dalam menggiring bola karena terintimidasi dengan kecepatan sprint dari Bellerin yang luar biasa. Dengan kemampuannya yang sangat mumpuni Bellerin pun rutin dipercaya untuk mengawal lini belakang dari Tim Nasional Spanyol.

3. Jonathan Biabiany, Inter Milan

Kemampuan dribbling bola yang sangat baik, dipadukan dengan kecepatan sprint yang luar biasa membuat Jonathan Biabiany, atau biasa dipanggil Jonathan mendapatkan tempat khusus di skuad utama Inter Milan sebagai ujung tombak permainan Inter Milan. Di FIFA17, dia merupakan pemain tercepat yang ada di Serie A.

2. Mathis Bolly, SPVGG Greuther FÜRTH

Gelandang tim nasional Pantai Gading ini mungkin bisa dibilang kurang terkenal dibanding beberapa pemain di list ini. Namun kecepatan larinya tak perlu ditanyakan lagi. Berkali-kali Mathix Bolly bisa membantu permainan dari tim nasional Pantai Gading untuk berkembang dan untuk mengatasi segala tekanan dari musuh dengan baik.

1. Pierre-Emericck Aubameyang, Borussia Dortmund

Pemain yang rutin menjadi pemain tercepat di FIFA masih berjaya dipuncak list Pemain tercepat di game FIFA17. Kecepatan dikombinasikan dengan Skill Dribbling yang luar biasa dan Finishing kelas dunia membuat Aubameyang memang menjadi momok menakutkan dari pertahanan tim manapun setiap berlawanan dengan Borussia Dortmund.  Sempat dikabarkan akan bergabung dengan Manchester City, namun Aubameyang lebih memilih untuk tetap melanjutkan karirnya di Jerman bersama Borussia Dortmund untuk sekarang.

Adakah pemain yang menurut kalian layak untuk masuk 7 pemain tercepat namun tidak masuk ? Coba komen dibawah, siapa tau banyak yang berpikiran sama dengan kalian!

Exit mobile version