Bulan Agustus adalah bulan kemerdekaan. Secara simbolis, juga termasuk bulan yang bisa memberikanmu segudang motivasi untuk terus pantang menyerah dalam memperjuangkan apapun, seperti dalam mencontoh hal yang sudah berhasil dilakukan oleh para pahlawan-pahlawan kita di masa lampau.
Menariknya, semangat tersebut mungkin juga dapat direfleksikan ketika kamu hendak tengah mencari game. Khususnya bagi kamu para gamer PC/konsol yang selalu berupaya keras mengintai perkembangan game-game terbaru yang kini tengah bersilewaran.
Bila itulah hal yang tengah kamu keluhkan, kami pun tertarik untuk memberikan kalian beberapa rekomendasi game PC dan Konsol terbaik menurut versi Gamebrott yang baru saja dirilis pada minggu ini. Yuk langsung saja kalian simak;
Daftar isi
1. Faraday Protocol
Developer/Publisher: Red Koi Box/Deck 13
Genre: Adventure, Puzzle, First-Person
Platform: PC (via Steam), PS4, Xbox One, Switch
Menjelajahi suatu tempat misterius ketika mendarat dengan spaceship, Faraday Protocol adalah game yang nampak bisa menggantikan ketiadaan seri baru Portal milik Valve. Game ini mempunyai esensi genre yang serupa, yakni tentang penjelajahan dengan fokus gameplay puzzle dan first-person. Namun gaya visual yang ditampakkannya dari Faraday Protocol benar-benar lebih artistik.
Dalam setting level yang dimainkan, para pemain ibaratnya seolah tengah menjelajahi sebuah kuil peninggalan alien yang dipenuhi oleh berbagai banyak rahasia yang harus kamu pecahkan sendiri.
2. Car Mechanic Simulator 2021
Developer/Publisher: Red Dot Games/PlayWay
Genre: Racing, Simulation
Platform: PC (via Steam)
Suka dengan game yang mensimulasikan suatu aktivitas profesi di dunia nyata ? Car Mechanic Simulator 2021 bisa menjadi jawaban yang bisa kamu ambil di pertengahan Agustus ini. Sesuai dengan judulnya, game ini adalah game yang ingin menyediakanmu kesempatan untuk bisa merasakan pengalaman bekerja sebagai seorang montir serta mengurus bisnis perbengkelan.
Bebagai simulasi langkah untuk memperbaiki dan memodif beragam jenis mobil akan sibuk kamu jalani dengan berbagai atensi pendekatan yang cukup detail. Lalu atas hasilnya, kamu bisa mengetes hasil oprek-oprek mobilmu dengan mengendarainya secara langsung. Jangan lupa, kamu pun juga nantinya bakal perlu untuk mengelola sekaligus mengembangkan bisnis tempat bengkelmu di Car Mechanic Simulator 2021 demi mencoba beragam tambahan fasilitas servis menarik yang ditawarkan.
3. Blackbook
Developer/Publisher: Morteshka/HypeTrain Digital
Genre: RPG
Platform: PC (via Steam), PS4, Xbox One, Switch
Kamu penggemar game RPG wajib melihat keberadaan game unik yang bernama Black Book. Game ini disebut membawa cerita serta nuansa yang cukup kelam. Didasarkan dari cerita-cerita di mitologi Slavic, kamu akan berperan sebagai seorang wanita penyihir bernama Vasilisa yang ingin kembali menghidupkan tunangannya yang tiba-tiba wafat. Dengan berupaya mencari keberadaan buku misterius yang dapat mengabulkan segala permintaan, Vasilisa akan menjalani petualangan yang betul-betul berbahaya melawan para iblis.
Tidak hanya menghadirkan keunikan dari fokus cerita dan penggambaran visual, Black Book juga membawa konsep game RPG dengan sistem ala permainan kartu pada aspek combatnya, yang tentu menjadikan game ini cukup begitu menarik untuk dicoba.
4. Axiom Verge 2
Developer/Publisher: Thomas Happ Games LLC
Genre: Action, Platformer Metroidvania
Platform: PC (via Epic Games Store), PS4, PS5, Switch
Sudah pernah memainkan Axiom Verge pertama saat digratiskan oleh Epic Games Store ? Game Metroidvania ini ternyata punya sekuel yang baru saja rilis di Agustus. Seri anyarnya tersebut menghadirkan cerita di dunia sci-fi baru dengan karakter yang juga baru bernama Indra.
Seri Axiom Verge 2 sendiri masih tetap kembali hadir dengan elemen gameplay metroidvania yang begitu kental dengan sejumlah tambahan improvisasi. Dalam menjelajahi dunia yang serba high-tech, kamu akan mengandalkan berbagai gadget canggih yang memiliki segudang interaksi fungsi dan efek demi menunjang petualanganmu. Terutama, di saat menghadapi banyak musuh-musuh berbahaya yang menghadang.
5. Library of Ruina
Developer/Publisher: ProjectMoon
Genre: RPG
Platform: PC (via Steam), Xbox Game Pass
Game unik buatan developer asal Korea yang terlampau sayang untuk dilewatkan. Library of Ruina pada dasarnya adalah game yang menghadirkan tema tentang perpustakaan. Tapi bukan sembarang perpustakaan, kamu sebagai salah seorang kubu penghuni akan menjalani tugas untuk mengundang para pengunjung demi menantang mereka bertarung secara intens sampai emosi mulai meluap.
Bila kamu berhasil menang, para pengunjung perpustakaan akan berubah menjadi buku yang bisa terkoleksi di sana atau malah digunakan sebagai material untuk memperluas ruangan perpustakaanmu. Game Library of Ruina memiliki gameplay combat unik yang berbasis kartu serta dadu untuk menentukan aturan. Sehingga kemampuan pemain untuk berstrategi tentu bakal sangat diuji sekali di sini.
6. Hades (PlayStation & Xbox Version)
Developer/Publisher: Supergiant Games
Genre: Action, Roguelike
Platform: PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series X
Setelah sebelumnya hanya rilis di platform PC dan Switch, kini game indie fenonemal sekelas Hades akhirnya telah resmi merambah di platform konsol rumahan sekelas PlayStation (PS4/PS5) dan Xbox (Xbox One/Series X). Sebagai game yang namanya seringkali dinominasikan di berbagai penghargaan dan konon dianggap sebagai game indie terbaik di tahun 2020 kemarin, Hades jelas adalah game yang tidak boleh diabaikan begitu saja untuk para pemain di platform PlayStation maupun Xbox.
Game yang mengambil tema dari mitologi Yunani ini dikenal punya magnet yang begitu kuat dari gameplay roguelikenya. Sangat membuat siapapun terpikat dan teradiksi, Hades menyajikan kontrol bermain yang begitu asyik, cepat yang dibalut dengan efek animasi hack & slash memesona. Aspek RPG-nya pun juga menjadi daya tarik lewat munculnya segudang upgrade dan persenjataan unik yang bisa para pemain manfaatkan.
7. Naraka Bladepoint
Developer/Publisher: 24 Entertainment/Netease
Genre: Action, Battle Royale
Platform: PC (via Steam)
Memadukan tema ala pendekar oriental dan juga genre Battle Royale, itulah deskripsi utama mengenai game Naraka Bladepoint. Game ini seolah ingin menyajikan pengalaman bermain game Battle Royale yang terasa begitu berbeda dari yang biasa dikenal. Layaknya seorang pendekar yang memiliki kemampuan dan tingkat atletisme yang betul-betul super, Naraka Bladepoint membawa fokus mekanik yang sangat teknikal.
Mendukung maksimal 60 orang pemain dalam satu permainan di map yang tergolong luas, game ini menuntut para pemain untuk bisa menguasai aspek-apsek yang berbau vertikal. Entah itu dalam melakukan lompatan parkour untuk menyergap musuh dari sudut yang tak terjangkau, hingga memanfaatkan hal tersebut demi bisa bermanuver ke area-area tertentu secara lebih tepat dan cepat.
Kumpulan senjata yang dihadirkan juga ikut membawa segudang mekanik yang perlu para pemain perhatikan. Apalagi demi bisa menjadi satu yang memenangkan game.
Itulah rekomendasi kami mengenai game PC dan konsol terbaik yang baru saja dirilis pada periode minggu ini. Adakah kira-kira yang menjadi favoritmu ? Atau kamu punya pilihan lain ? Mari nantikan rekomendasi terbaik kami yang lain pada minggu selanjutnya di Gamebrott!