7 Tipe – Tipe Pemain Mobile Legend yang paling Ngeselin

Untitled 2

Tidak hanya anak – anak, bahkan orang dewasa juga ikut meramaikan game Mobile legend. Tidak dipungkiri bahwa game ini merupakan salah satu game yang paling popular di Indonesia bahkan di Asia Tenggara. Saat ini sudah terdapat lebih dari 100 juta downloadan yang ada di Google play store sendiri.

Jika kalian memainkan game ini, tentu saja banyak sekali tipe – tipe orang yang akan kamu temui di game ini. Nah berikut Gamebrott akan memberikan beberapa tipe – tipe gamer yang dapat temui di dalam game Mobile Legend. Simak artikel dibawah.


1. Bacoters

Jika kalian sering bermain di game Mobile legend, maka kamu akan tahu 8 dari 10 match yang kamu mainkan PASTI akan memiliki player dengan tipe bacoters. Tipe pemain ini adalah tipe – tipe manusia No skill dengan omongan gede. Mereka akan selalu berkutat bahwa mereka tidak pernah salah dengan permainan mereka, padahal mereka jelas – jelas nge feed musuh.


2. Satu Lane Seumur hidup

Nah, tipe ini adalah tipe penjaga lane sejati. Ia tidak peduli dengan apa yang terjadi di lane lain, apakah orang lain di gang, dan sebagainya. Yang ia tahu adalah ia harus menjaga, push, dan farming di 1 lane sampai mati.


3. AFK-ers

Ini adalah tipe yang paling mengesalkan buat mimin. Sampai saat ini kami masih tidak mengerti kenapa orang bermain game, tapi langsung AFK di awal. Mungkin ada masalah dengan koneksi, tapi itu tidak menjadi alasan jika manusia yang satu ini  tidak pernah re-login kembali kedalam game. Kalau misalnya koneksi memang tidak stabil, tolong brawl atau VS AI dulu, biar ga jadi beban sama 4 orang lainnya.


4. Sultan

Tipe gamer dengan budget berlebihan. Mungkin saja orang tuanya adalah anak President atau pemilik perusahaan besar di Indonesia. Tapi tipe ini memiliki ratusan skin yang dapat ia pamerkan di Mobile legend. Setiap adanya skin baru yang dikeluarkan oleh pihak Mobile Legend, maka ia pasti akan membelinya. Sebenarnya tipe ini tidak terlalu mengganggu, cuman agak malu aja jika tipe sultan ini No Skill. Apalagi jika diomongi “Skin aja yang bagus, Skill ga ada. Bagus kasih ke gua”


5. Sok Ngatur

Tipe sok Ngatur ini akan mengatur semua jalannya permainan di match tersebut. Mulai dari apa yang harus di Banned, Hero apa yang harus di pakai, dan Role apa saja yang harus kamu pakai. Dan yang paling kurang ajar lagi adalah, jika kita membangkang dan apalagi kalah di game tersebut. Ia pasti akan nge-chat “Tuh kan disuruh make hero XX, tapi kamu makenya XX, dasar (Insert cacian paling kasar sedunia)”


6. Fanny Player

Setiap kali orang memakai fanny cuman ada 2 skenario. Antara ia bagus banget make fanny nya, atau ia akan menjadi manusia beban yang kerjaannya mati 10 kill 0. Parahnya lagi adalah, orang yang memakai fanny tidak sedikit, terutama di Classic match. Jadi, jika kamu melihat orang memakai fanny, berdoalah bahwa itu adalah fanny pro.


7. Youtuber / Cuber

Melihat kesuksesan dari ML Player, “JessNoLimit” dan “RRQ Lemon” tentu saja membuat banyak sekali orang yang tertarik untuk mengikuti jejak mereka. Oleh karena itulah, kamu akan melihat beberapa orang yang sambil bermain akan menawarkan channel youtube mereka. Tipe ini dapat dilihat dari nick name mereka yang pada umumnya memiliki nama “XX-Gaming” ataupun “XX-CubeTV” dan sebagainya. Tapi syukurlah 9 dari 10 tipe ini biasanya pro dalam bermain.


Nah, berikut adalah beberapa tipe – tipe orang yang bermain Mobile Legend, tipe apa lagi yang kami belum bahas? Komen dibawah supaya kami bisa mengetahuinya.

Exit mobile version