7 Tips Farm Lane Honor of Kings, Dijamin Gampang Farming!

Tips Farm Lane Honor Of Kings

Farm Lane Honor of Kings – Dalam game Honor of Kings, terdapat beberapa lane yang memiliki cara bermain yang berbeda. Game MOBA ini menghadirkan 5 role yang dapat dipilih oleh pemain dan memiliki gaya bermain yang berbeda.

Salah satu role yang tersedia adalah Farm Lane yang merupakan role yang menjadi Carry tim dalam game. Pada lane ini, pemain biasanya berfokus dengan farm. Lane ini memiliki Creep Burung yang berada di pojok map yang dapat dikalahkan dan memberi gold serta EXP kepada pemain.

Pada Artikel kali ini, Gamebrott akan memberikan Tips Farm Lane Honor of Kings agar kamu menjadi lebih jago. Dengan mengikuti tips ini, tentunya kemungkinan kamu untuk memenangkan pertandingan akan meningkat.

Disclaimer: Artikel ini ditulis oleh penulis berdasarkan pengalaman bermain penulis tanpa ada maksud menyudutkan maupun menjelekkan pihak-pihak yang secara sengaja maupun tidak sengaja disebutkan dalam artikel.

7 Tips Farm Lane Honor of Kings Agar Kamu Lebih Jago Push Rank

Tips Untuk Farm Lane

Ada beberapa Tips Farm Lane Honor of Kings yang dapat kamu coba agar bisa memenangkan pertandingan. Berikut adalah Tips dari Gamebrott.

1. Main Aman, Fokus Farming

Selalu Main Aman, Fokus Farming Terlebih Dahulu

Pada awal permainan, Tugas Farm Lane adalah sesuai namanya, Farming di lane tersebut. Lane ini biasanya sering dipantau oleh Roamer yang bekerja keliling dari Mid Lane ke lane kamu.

Ketika Roamer sedang tidak berada di lane, bermainlah secara aman. Pantau juga lawan, jika lawan sendiri dan bermain dengan gegabah, langsung saja habisi agar kamu mendapat gold lebih banyak. Tapi tentunya, fokus utama kamu adalah farming selagi tim mu tidak berencana melakukan war di lanemu.

2. Objektif Farm Lane

Objektif Farm Lane

Objektif Farm lane tentunya farming. Salah satu keunikan lane ini yaitu burung yang berada di ujung map yang dapat kamu kalahkan dan mendapat gold lebih pada awal permainan. Selalu habiskan burung tersebut agar kamu bisa mendominasi lane.

Dan jika memungkinkan, bantu Jungler ketika ingin mengalahkan Tyrant agar kamu dapat war di lane dan melakukan Push turret. Ketika telah menyentuh mid-late, kamu juga bisa mengambil buff merah JIKA junglermu tidak memerlukannya lagi.

3. Langsung Pindah Lane Setelah Turrent Hancur

Setelah Tower Pertama Hancur, Pindah Ke Lane Lain

Hal yang sering menjadi kesalahan farm lane adalah terlalu fokus dengan lane sendiri untuk farming sehingga lupa tim juga membutuhkan damage dealer ketika melakukan war. Setelah Turret pertama hancur, berpindah lane untuk farming di lane lain seperti ke clash lane untuk bertukar posisi dengan Clash kamu.

Kamu bisa melakukan ini sembari push turret bersama roamer. Dan dengan berpindah-pindahnya kamu, lawan akan bingung untuk fokus mengamankan lane mereka. Dan tentunya ini membuka peluang untuk kamu dan tim melakukan gank.

4. Pemilihan Hero

Sesuaikan Dengan Kebutuhan

ADC atau Farm Lane dalam game Honor of Kings kerap lupa bahwa ketika bermain ranked, kamu tidak dapat 100% menggunakan hero andalanmu. Ingat, Lane ini merupakan role yang krusial terutama pada late game, jika kamu salah pick hero, ini menjadi hal fatal bagi tim.

Kuasai berbagai jenis hero Carry yang menyesuaikan situasi. Contohnya jangan menggunakan Marco Polo jika lawan memiliki banyak Crowd Control, Gunakan Consort Yu jika mayoritas musuh menggunakan Physical Damage, dan sebagainya.

Dengan menggunakan Hero yang matchup dengan lawannya bagus, kamu tidak perlu terlalu khawatir karena lawan juga akan berpikir beberapa kali sebelum menyerangmu. Dan ini membuat tim tidak terbebani.

5. Jangan Sampai Kalah Gold

Jangan Sampai Kalah Gold

Hal yang tak kalah penting sebagai Farm Lane adalah memerhatikan farm serta Gold kamu. Kamu sangat dibutuhkan sebagai Carry tim pada mid hingga late game. Dan jika kamu kekurangan gold untuk membeli item, ini akan menghambat kemenangan tim.

Farming lah sesering mungkin agar kamu memiliki gold tinggi dan dapat membantu tim selama permainan. Agar mendapat gold lebih banyak, seringlah melakukan Last hit Minion di lane karena melakukan hal tersebut akan menghasilkan gold yang lebih banyak ketimbang tidak mendapat last hit.

6. Tunggu Tim untuk War

Sering Ikut Tim Jika Selesai Farming

Hal yang menyebabkan Farm lane sering kalah adalah maju sendiri tanpa ada backup dari timnya. Hero Farm lane tentunya memiliki darah yang tipis sehingga gampang dihabisi lawan. Tunggu tim jika kamu ingin menyerang lawan.

Kamu juga harus mengikuti tim ketika ingin war. Tugasmu adalah meratakan lawan, jadi sering-seringlah standby untuk mengikuti war. Jangan biasakan solo push tower jika musuh tidak terlihat di minimap.

7. Pengambilan Posisi Ketika War

Positioning Sangat Penting

Tips Terakhir ini tentunya sangat wajib bagi para Farm Lane. Ya, Positioning sangatlah penting bagi seorang Farm Laner agar kamu bisa memaksimalkan damage yang kamu berikan kepada lawanmu.

Jika kamu menggunakan hero seperti Marco Polo, kamu harus berada didepan namun bukanlah yang paling depan karena Ultimu merupakan AoE. Begitu juga dengan hero ADC jarak jauh seperti Shoyue dan Garo yang harus mengamankan posisi mereka dibelakang tim agar dapat melakukan Free Hit.

Ini adalah beberapa contoh saja, untuk hero lainnya yang akan kamu gunakan, sesuaikan posisi bermain dengan skill set yang hero tersebut miliki agar kamu dapat bermain dengan lebih maksimal lagi.

Itulah 7 Tips Farm Lane Honor of Kings Agar kamu lebih lancar farming dan menang. Apakah kamu sudah siap melakukan push rank ke grandmaster dan menghindari Dark System di game Honor of Kings, Brott?

Jika kamu bermain role lain, kamu juga dapat mengikuti Tips Honor of Kings lainnya dari Gamebrott.


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Guide atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version