Kita pasti mengetahui dan mengenal dengan namanya teman online. Meskipun tidak pernah bertemu dan bertatap muka satu sama lain, akan tetapi sering melakukan aktifitas bermain game online bersama. Terkenadala jarak atau bahasa bukanlah menjadi sebab untuk tidak menjadi teman didalam permainan online. Begitu juga yang dialami oleh pemain game asal Amerika Serikat.
Melalui akun instagramnya, Kevin seorang pemuda asal California rela terbang menuju New York demi bertemu dengan dua sahabat onlinenya. Mereka sangat senang setelah sekian lama menjadi teman tapi baru sekarang bisa bertatap muka langsung. Sesampainya ditempat pertemuan mereka langsung berpelukan satu sama lain meluapkan kegembiraannya.
Mereka bertiga merupakan pemain game online. Call of Duty Black Ops 2 menjadi game faforit mereka yang mempertemukan ketiga teman online tersebut. Kevin juga memberi kutipan bahwa pertama kali mereka bermain bersama adalah saat berusia 12 tahun dan memainkan COD Black Ops 2 mode Zombies bersama. Mode zombie dalam game COD Black Ops 2 tersebut memanglah menjadi trend pada tahun 2013.
Patut diketahui bahwa jarak antara California dengan New York tidak lah dekat. Hal tersebut karena California berada pada Amerika bagian barat sementara New York merupakan bagain timur dari Amerika. Jaraknya sendiri sekitar 4.500 KM. Sangat mengagumkan bahwa mereka beteman online sejak lama dan memiliki dedikasi untuk bertemu satu sama lainnya. Apakah sobat gamebrott juga mempunyai teman game online dan belum pernah bertemu satu sama lain juga?
Baca juga artikel terbaru lainnya terkait game Call of Duty atau artikel-artikel menarik lainnya dari Roni Istianto.