8 Tim Ini Akan Perebutkan Tiket The International 8 yang Tersisa di China Super Major

pw

From PerfectWorld

Tersisa satu ajang penentuan lagi untuk para tim-tim DOTA 2 memastikan diri untuk mendapatkan undangan menuju The International 8 tahun ini. Jika dilihat lebih lanjut, hanya akan ada 8 tim yang masih mungkin untuk memperebutkan 4 slot yang tersisa untuk para tim memperolah undangan menuju The International 8. Mengingat hanya tim yang tidak pernah mengganti pemain dan memilik poin tertinggi di klasemen DOTA 2 Pro Circuit-lah yang bisa mendapatkan undangan tersebut.

8 tim tersebut ialah 4 tim yang berada di posisi 5 sampai 8 sementara klasemen DOTA 2 Pro Circuit yakni Newbee, Vici Gaming, Mineski dan juga VGJ.Thunder yang sekarang pastinya sangat was-was dengan kemungkinan disalip beberapa tim yang akan bertanding di China Super Major yang merupakan ajang terakhir bagi seluruh tim untuk bisa mendapatkan poin DOTA 2 Pro Circuit.

4 tim lainnya ialah TNC Pro Team dari Asia Tenggara, Infamous dari Amerika, The Final Tribe dari Eropa dan terakhir Team Spirit dari Russia dan Ukraina. Selain TNC Pro Team, tim-tim lainnya memang tidak memiliki poin sama sekali hingga sekarang. Namun dengan jumlah poin yang sangat besar yang dipertaruhkan di dalam turnamen ini, semua tim tersebut masih dapat terkualifikasi asalkan dapat bersaing hingga mendapatkan peringkat atas dalam China Super Major kali ini.

Pasalnya, jika sebagai contoh Team Spirit berhasil meraih posisi kedua dalam turnamen ini, dan tim VGJ.Thunder tidak berhasil meraih posisi atas, maka mereka dapat menggusur tim VGJ.Thunder dari posisi ke-8 dari klasemen DOTA 2 Pro Circuit dan mendapatkan undangan menuju The International 8. Hal serupa juga bisa didapatkan beberapa tim lainnya, namun memang bukan perkara yang mudah.

Mengingat 16 tim yang akan bertanding di China Super Major kali ini memanglah tim-tim terbaik dunia dan pastinya akan memberikan pertandingan terbaik untuk lawan-lawan mereka untuk memperebutkan hadiah total sebesar $1.500.000 dan juga momentum sebelum bertanding di The International 8 tahun ini. Apalagi beberapa tim seperti PSG.LGD dan Virtus.Pro yang sedang kembali dalam kondisi prima mereka juga akan bertanding di China Super Major yang pastinya membuat banyak tim lain merasa was-was.

Exit mobile version