AC Valhalla Konfirmasi Hadirkan Animasi Tubuh yang Hancur Ala Mortal Kombat

ac v main

Stealth kill merupakan salah satu elemen yang wajib dihadirkan pada suatu game Stealth, terutama seperti game yang mempunyai misi diwajibkan untuk “Sneaky Peaky” atau secara sembunyi, seperti Assassin’s creed, Hitman, Sniper Elite dan game lainnya. Ditambah lagi elemen Stealth kill bisa jadi sebuah elemen yang dapat memberikan kepuasan ke para pemain, karena secara instan dapat membunuh lawan tanpa harus melawannya terlebih dahulu.

Masih ingatkan kalian pada saat Official Gameplay Trailer yang berdurasi 5 menit, yang memperlihatkan bagaimana dan apa saja mekanisme yang diberikan oleh assassin’s creed terbaru ini, yang mana pada saat bagian akhir mempelihatkan Assassination yang terlihat seperti Sniper Elite ataupun Mortal kombat series, yang memberikan sebuah animasi memperlihatkan bagian tubuh mana yang Hancur karena tembakan ataupun terkena pukulan yang cukup keras.

Mungkin beberapa dari kalian telah memainkan game Sniper elite atau Mortal kombat series, yang mana pada sniper elite pada saat kita melakukan Stealth kill dengan rifle akan memberikan suatu animasi, Yang mana memperlihatkan bagian tubuh mana yang akan terkena tembakan dan akan hancur pada saat terkena tembakan tersebut. Ataupun pada saat bermain Mortal kombat yang kalian tahu apabila kita sudah terkena cukup banyak hit ataupun serangan yang memberikan damage yang cukup besar, akan memperlihatkan bagian tubuh mana yang akan retak ataupun akan hancur.

Kini melalui Twitter AccessTheAnimus, yang mana pada twitter tersebut membahas lebih dalam tentang Assassin’s Creed Universe, mereka mendapatkan sebuah info dari game director AC Valhalla yang bernama Benoit Richter yang mana ia menkonfirmasi bahwa, fitur membunuh “ala – ala” Mortal kombat tersebut akan dihadirkan pada Assassin’s Creed valhalla. Dikutip dari SiriusGaming, fitur tersebut dikabarkan akan bisa dinyalakan atau dimatikan, karena mungkin beberapa gamer akan merasa mual atau memperlihatkan hal yang cukup tidak enak untuk dilihat.

Nah, bagaimana dengan kalian apakah kalian akan menyalakan Fitur ini atau tidak ? Silahkan Tulis pada kolom komentar yaa..


Baca lebih lanjut tentang Assassin’s Creed, dan juga ikuti berita-berita lainnya seputar Video Game bersama saya, MontirMonyet. 


For press release and further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com

Exit mobile version