Film Bendy and The Ink Machine – Tidak dapat dipungkiri, kepopuleran sebuah Video Game yang akhirnya mampu dibawa menuju layar lebar tidaklah hanya sekedar bisnis saja. Bentuk kegiatan adaptasi seperti ini mampu mengangkat reputasi serta memberikan nilai tersendiri bagi sebuah developer video game.
Siapa sangka, dari sekian pengumuman beberapa adaptasi film yang sudah hadir di 2023, developer Bendy and The Ink Machine sepertinya telah mengejutkan banyak gamer. Mereka telah mengumumkan game mereka akan diangkat ke layar lebar dalam waktu dekat ini. Benarkah itu?
Film Bendy and The Ink Machine akan Dikerjakan oleh Radar Pictures
Bendy and The Ink Machine (2017) telah memikat banyak gamer diluar sana atas gameplay serta visualisasi yang cukup menarik layaknya sebuah kartun zaman tempo dulu. Game tersebut menawarkan tema Survival Horror gameplay dengan premis memecahkan sebuah misteri ‘gelap’ seputar Dunia Tinta.
Siapa sangka, baru-baru ini Bendy and The Ink Machine akan dibuatkan adaptasi filmnya. Hal ini diketahui dari postingan X akun resmi Bendy yang menunjukkan beberapa hal menarik di postingannya. Termasuk kemungkinan kembalinya Bendy dalam film tersebut, si karakter ikonik pada franchise tersebut.
Pada postingan X tersebut, terlihat dengan jelas bahwa per tanggal 25 Desember 2023, Studio Joey Drew selaku developer Bendy Franchise mengumumkan akan bekerja sama dengan Radar Pictures untuk mengangkat film dari game ini menuju layar lebar.
Terlihat pada postingan tersebut, ada tangan Bendy yang menunjuk pada layar proyektor serta beberapa rel film pada gambar pengumuman tersebut. Pada layar proyektor tersebut tertulis jelas pengumuman tersebut dengan kalimat “BENDY IS COMING TO THE BIG SCREEN“.
Radar Pictures sendiri dikenal dengan reputasinya yang telah membawa beberapa film yang cukup terkenal, seperti Jumanji: Welcome to The Jungle (2017) , The Last Samurai (2003) serta beberapa film box office lainnya. Dapat dipastikan gamer cukup antusias menyambut pengumuman film Bendy and The Ink Machine tersebut.
Detail Lebih Lanjut Adaptasi Filmnya
Tidak ada yang bisa dikulik dari pengumuman tersebut, disamping kembalinya karakter Bendy yang ditunjukkan dengan tangan miliknya pada postingan pengumuman. Sang creator Bendy, Paul Crawford atau juga dikenal sebagai theMeatly ikut memberikan pernyataannya terkait pengumuman film Bendy.
Paul mengungkapkan bahwa ia berjanji akan membuatnya menjadi film horror berkualitas, menakutkan, menggugah serta memberikan penghormatan terlayak atas dunia horror Bendy. Ia berharap film tersebut dibuat dengan hati-hati dan ia siap berkomitmen penuh atas film tersebut.
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait dengan Bendy and The Ink Machine atau artikel lainnya dari Lazuardi. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.