Agar Lebih Ringan dan Cepat, Discord Pangkas Beberapa Fitur

1 cDr mA2Q9YVL6eMGdqhBBw

Buat kamu yang sering “mabar” pasti tak lupa untuk membuka aplikasi Discord terlebih dahulu. Yap, Discord menjadi aplikasi yang cukup populer untuk saat ini baik untuk sekedar “mabar” hingga tempat berkumpulnya komunitas dengan hobi yang sama khususnya mereka yang suka dengan video game.

Fitur beragam yang ditawarkan membuat Discord juga menjadi aplikasi wajib untuk para gamer. Mulai dari membuat server dan channel untuk sekedar diskusi, berbagi gambar hingga komunikasi saat “mabar”. Bahkan ada fitur menarik dimana kita bisa melihat beberapa informasi serta aktivitas menarik dari teman kita saat bermain game. Selain itu juga ada fitur library dimana dapat menampilkan daftar game yang kita mainkan. Sayangnya beberapa fitur tersebut sudah tidak bisa lagi dinikmati saat ini, dilansir dari PCGamesnupdate terbaru dari Discord menghilangkan setidaknya ada tiga fitur yang secara kasat mata biasa kita lihat sebelumnya, kini telah tiada.

sebelum update
setelah update

Pemangkasan fitur seperti, Activity Feed, Universal Game Launcher dan Library Tab dihilangkan demi membuat aplikasi Discord berjalan lebih ringan dan cepat. Meskipun begitu kita masih bisa melihat aktivitas dari teman Discord kita saat mereka bermain game tertentu, statusnya masih terlihat. Hanya saja tampilan utama seperti yang biasa kita lihat saat pertama kali membuka Discord sudah tidak ada lagi.

Gimana brott ? ada yang merasa kehilangan dengan update Discord terbaru ini ? sepertinya tidak terlalu bermasalah si asal fungsi utama dari Discord tidak dihilangkan dan justru dengan peningkatan performa dan kestabilannya ini akan menguntungkan jika kamu merasa membuka Discord sudah mulai berat.

Discord sendiri bisa diinstall di PC/laptop hingga smartphone baik Android maupun iOS.

 

 

Sumber: PCGamesn,Discord blog

 


Mau baca artikel seputar Discord hingga informasi menarik lainnya segera kunjungi tulisan dari Happy

Exit mobile version