Akibat Virus Corona, Sony Mundur Dari MWC 2020

sony at mwc

Virus Corona yang saat ini tengah menyerang dunia ternyata memiliki dampak yang lebih besar dari apa yang bisa kita bayangkan. Baru-baru ini, Sony mengumumkan akan mundur dari salah satu konferensi mobile tech terbesar di dunia, yaitu MWC-2020.

Dengan begitu, saat ini sudah ada 4 perusahaan teknologi yang mundur dari ajang konferensi terbesar di dunia itu. Empat perusahaan itu adalah LG, NVDIA, Ericson dan yang terbaru adalah Sony.

Seperti yang kita tahu, Mobile World Conference 2020 akan diadakan di Barcelona Spanyol, yang mana lokasi tersebut jauh dari China yang saat ini ditengarai menjadi sumber virus berasal.

Namun, Sony tetap bersikukuh tak akan hadir, mereka berasalan jika mereka berusaha melindungi mitra, karyawan dan media miliknya agar tak tercemar virus Corona. Mereka mengambil keputrusan tersebut setelah virus Corona dinyatakan sebagai keadaan darurat secara Global oleh WHO.

Berikut press rilis lengkap dari Sony

Sony telah memantau dengan seksama situasi yang berkembang setelah wabah coronavirus yang baru, yang dinyatakan sebagai keadaan darurat global oleh Organisasi Kesehatan Dunia pada 30 Januari 2020.

Karena kami mengutamakan keselamatan dan kesejahteraan pelanggan, mitra, media, dan karyawan kami, kami telah mengambil keputusan sulit untuk menarik diri dari pameran dan berpartisipasi di MWC 2020 di Barcelona, Spanyol.

Konferensi pers Sony sekarang akan berlangsung pada waktu yang dijadwalkan 8:30 pagi (CET) pada 24 Februari 2020 sebagai video melalui saluran YouTube Xperia resmi kami untuk berbagi berita produk menarik kami.

-Sony

Bisa disimpulkan jika Sony tak akan hadir pada ajang konferensi pers terbesar itu. Mereka akan menggantinya dengan cara mengenalkan produk miliknya secara live stream melalui saluran resmi Xperia yang ada di Youtube. Jika kamu ingin menyaksikanya, kamu bisa melihatnya pada 24 Februari pukul 02.30 wib.

 

Sumber : reuters


Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya tentang tech dari Rizki

Exit mobile version