Walaupun tak sebesar franchise Nintendo lain seperti Mario atau Zelda, Animal Crossing memiliki fandom setianya sendiri. Dengan perilisan Animal Crossing: New Horizons, fans mulai berkumpul membagikan pulau idaman yang mereka bangun dan dengan dunia tengah panik oleh wabah coronavirus, Animal Crossing: New Horizons seakan dirilis di waktu yang tepat.
Aktris pemenang piala Oscar sekaligus bintang dibalik Captain Marvel, Brie Larson, ternyata merupakan seorang penggemar Nintendo. Dia sempat ungkapkan ketertarikannya bermain sebagai Samus Aran apabila Nintendo tertarik untuk buat film adaptasi Metroid, tetapi di antara semua franchise Nintendo yang ia kenal, Animal Crossing menjadi salah satu yang paling spesial baginya.
Lewat interview bersama People.com, Larson ceritakan masa-masa indahnya bermain Animal Crossing di Nintendo Gamecube dimana ia dan saudarinya akan berlomba menyelesaikan PR agar dapat bermain lebih awal. Dengan Animal Crossing: New Horizons telah rilis pada 20 Maret lalu, dia mengatakan bahwa dia telah bermain sebelum rilis lengkap dengan Nintendo Switch edisi spesialnya dan ia benar-benar menyukai seri terbaru tersebut.
Couldn’t be more ready! ?????
— Brie Larson (@brielarson) March 19, 2020
Bermain satu minggu lebih awal menjadi momen yang spesial baginya dan ia sempatkan waktunya untuk pamerkan antusiasnya terhadap franchise tersebut lewat Instagram.
Melihat adanya seri baru dari game masa kecilnya membuat Larson merasa seperti anak-anak lagi. Dia tak sabar untuk berbagi pengalamannya di New Horizons bersama saudarinya. Meskipun ia kini telah tinggal jauh darinya, adanya internet dan fitur online di dalam game membuat jarak tak lagi menjadi penghalang untuk bermain bersama kembali.
Baca pula informasi lain terkait Doom dan Animal Crossing beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana.