Akun Twitter Resmi NieR Reincarnation Berikan Penjelasan Timeline Game NieR

Timeline Game Nier Reincarnation

NieRAutomata adalah adalah game dari serial NieR yang berhasil menarik perhatian banyak orang. Game ini sangat sukses hingga memunculkan banyak penggemar baru. Tapi, tidak banyak yang mengetahui bagaimana koneksi cerita seluruh game NieR satu sama lain. Sebuah akun Twitter resmi NieR Reincarnation akan menjawab pertanyaan itu.

Penjelasan Resmi Timeline Game Nier

Melalui tweet akun resmi NieR Reincarnation menjelaskan bagaimana awal mula serial game NieR berjalan. Kalian bisa lihat tweet tersebut di bawah ini.

[Dunia NieR 1 – 2003 AD]

Tiba-tiba muncul Raksasa Putih dan sesosok Naga Merah di Shinjuku. Di waktu bersamaan, muncul penyakit misterius dari partikel yang tidak dikenal disebut dengan White Chlorination Syndrome.

Penjelasan Akan Tetap Berlanjut

Penjelasan ini merupakan informasi awal cerita game NieR dimulai. Nampaknya, akun Twitter Nier Reincarnation berencana akan memberikan update secara berlanjut mengenai penjelasan resmi dari timeline game NieR.

Penggemar baru mungkin tidak terlalu mengetahui mengenai Raksasa Putih dan Naga Merah yang muncul di kota Shinjuku, Jepang. Namun untuk penggemar game karya Yoko Taro, mereka mengetahui darimana referensi tersebut.

Berhubungan dengan Drakengard/Drag-on Dragoon

Raksasa Putih dan Naga Merah yang dijelaskan pada tweet tersebut merujuk pada scene yang ada pada game Drag-on Dragoon atau lebih dikenal dengan Drakengard. Lebih tepatnya, insiden tersebut merujuk pada salah satu ending pada game Drakengard.

Ada alasan kenapa Raksasa Putih dan Naga Merah muncul di kota Shinjuku, Jepang. Secara garis besar tanpa memberikan spoiler lebih lanjut game Drakengard, Naga Merah berusaha menghentikan Raksasa Putih menghancurkan dunia.

Mereka seharusnya bertarung di dunia lain tempat mereka berasal. Namun, Raksasa Putih teleportasi ke Bumi dan Naga Merah pun mengejarnya. Pertarungan mereka mengakibatkan kepanikan besar di Shinjuku, membuat tentara militer harus turun tangan.

Raksasa Putih berhasil dikalahkan oleh Naga Merah, namun naga tersebut harus mati di tangan militer karena dianggap berbahaya oleh mereka. Kemunculan kedua makhluk fiksi tersebut mengakibatkan munculnya penyakit misterius pada manusia di Planet Bumi bernama White Chlorination Syndrome. Pandemi penyakit tersebut terus berlanjut hingga cerita NieR: Automata.

Itulah informasi mengenai akun Twitter NieR Reincarnation memberikan penjelasan resmi terkait timeline game NieR. Sebenarnya masih banyak referensi yang ingin saya jelaskan kepada kalian. Namun untuk menghindari spoiler yang terlalu banyak mengenai game NieR dan Drakengard, saya menganjurkan kalian bermain kedua franchise game tersebut.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Drakengard, NieR, NieR: Automata atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via faisal@gamebrott.com

Exit mobile version