Among Us Limited Edition Siap Hadir dalam Bentuk Fisik untuk PlayStation, Xbox dan Switch

Among Us Crewmate Edition 2

Among Us sepertinya dapat dikatakan sebagai salah satu game indie yang terpopuler saat ini. Diawali dengan promosi oleh para streamer membuat game karya InnerSloth tersebut mendadak viral. Kini, berkat kepopulerannya Among Us siap hadir di konsol PlayStation, Xbox dan Nintendo Switch dalam bentuk fisik.

Perilisan versi visik ini merupakan kolaborasi antara InnerSloth dengan Maximum Games yang juga pernah bekerja sama dengan game indie lainnya seperti Five Nights at Freddy’s dan seri Farming Simulator. Nantinya, versi fisik akan terbagi menjadi 3 edisi antara lain yaitu Crewmate Edition, Imposter Edition dan Ejected Edition.

Among Us Crewmate Edition nantinya akan dihargai $29.99 atau sekitar 437 ribu rupiah. Didalamnya, pembeli akan mendapatkan 1 game Among Us dalam bentuk fisik serta akses untuk seluruh DLC dengan beberapa konten eksklusif terbaru. Selain itu, pembeli juga akan mendapatkan sejumlah merchandise unik seperti 3D Lenticular Case, Special Mira HQ Holographic Access Card, stiker Impostor Syndrome, kode wallpaper untuk PC/Mobile dan poster berupa peta The Skeld.

Kemudian untuk Imposter Edition, pembeli akan mendapatkan semua bonus dari Crewmate Edition ditambah dengan Crewmate vs. Impostor Lanyard, boneka Crewmate berwarna ungu dan pin “Spinning Into Space”. Semua item tersebut dihadirkan dalam bentuk box Collector Edition. Untuk harganya, Imposter Edition dibanderol seharga $49.99 atau sekitar 728 ribu rupiah.

Edisi yang terakhir yaitu berupa Ejected Edtion. Didalamnya terdapat seluruh konten dari Imposter dan Crewmate Edition dengan tambahan berupa topi beanie Red Impostor dan selimut Crewmate berbahan fleece. Edisi ini dihargai sebesar $89.99 atau sekitar 1.3 juta rupiah.

Untuk saat ini, Innersloth belum memberikan tanggal perilisan yang pasti untuk seluruh edisi. Namun, fans kini sudah bisa melakukan pre-order melalui Maximum Games Store. Seluruh edisi akan tersedia dalam bentuk fisik untuk semua platform konsol yakni PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series X/S dan Nintendo Switch.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Among Us atau artikel lainnya dari Lauda Ifram. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version