Anak dari CEO Ubisoft Umumkan Hengkang dari Perusahaan Milik Sang Ayah

47b25fec64abd983d8560d5b509a8186

Charlie Guillemot, co-head dari Owlient yang merupakan studio mobile Ubisoft, umumkan dirinya mengundurkan diri dari posisinya. Sebelumnya Owlient telah merilis game Tom Clancy’s Elite Squad yang dimana sempat menjadi bahan pembicaraan media barat karena diduga telah mengaitkan kelompok Black Lives Matter dengan kelompok teroris fiksi dalam game.

Charlie Guillemot juga merupakan anak dari Yves Guillemot yang saat ini menjabat sebagia CEO dari Ubisoft. Charlie menjelaskan lewat media Axios apabila ia akan meninggalkan studio bersama dengan co-lead Remi Pellerin. Kedua pria tersebut telah memimpin studio sejak tahun 2014. Owlient telah dibangun sejak tahun 2006 dan selama belasan tahu berdiri, studio tersebut fokus pada produksi game mobile dan judul game skala kecil.

“Kami harapkan yang terbaik untuk mereka,” ucap Ubisoft kepada Axios.

Menurut laporan Axios, para karyawan di Ubisoft merasa kecewa melihat perusahaan tempat mereka berkerja seakan menjadi perusahan “keluarga”. Charlie Guillemot disebut langsung dipercaya memimpin studio tepat setelah ia lulus kuliah, suatu kesempatan yang takkan mungkin terjadi pada seorang fresh graduate tanpa adanya pengaruh sang ayah.

Untuk saat ini, belum diketahui akan kemana karir Charlie selanjutnya. Apakah ia akan membangun studio baru, berkerja di divisi lain yang ada di perusahaan sang ayah, atau bahkan berkarir di industri non-gaming? Kita lihat saja nanti.


Baca pula informasi lainnya beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana.

For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version