Untuk meningkatkan pengalaman bermain sekaligus menghadirkan beberapa perubahan yang bisa dinikmati oleh para pemainnya, Garena AOV Indonesia melakukan version update yang mencakup perubahan hero balance, penyesuaian item, hero baru, serta menghadirkan beberapa mode baru yaitu Football Fever dan Summer Theme pada version update kali ini. Update kali ini bisa kamu nikmati pada tanggal 28 Juni 2018 pukul 10.00.
Source : Garena AOV Official Youtube Channel
Hal baru dan yang cukup unik yang diharidkan dalam version update kali ini adalah Football Fever mode. Dalam mode ini para hero-hero dari AOV sendiri dapat beraksi dilapangan bola dalam mode 3vs3, dimana match akan berlangsung selama 4 menit dan akan tersedia beberapa talent seperti block, kick, dan team attack. Layaknya permainan sepakbola, pemeneng sendiri akan ditentukan dari tim yang mencetak angka paling banyak. Sedangkan hal yang paling penting dan paling ditunggu dalam version update oleh para pemain AOV sendiri adalah Hero Balance, dimana hal tersebut akan sangat berpengaruh pada season yang akan datang. Dibagian Nerf hero kita bisa melihat hero-hero mage seperti Liliana dan The Flash mengalami perubahan yang cukup signifikan, dimana Liliana akan mendapatkan banyak pengguran di skill 2 dimana stun Liliana akan diubah menjadi lebih singkat dari 1 detik menjadi 0,75 detik, sedangkan untuk dan Fox From Modenya damage Liliana akan berkurang cukup singnifikan dari 300/450/600 (+0,7 MP) ? 250/375/500 (+0,55 MP). Sedangkan hero yang mengalami buffed sendiri, Natalya sendiri akan mengalami perubahan yang cukup signifikan dimana skiil 1 Natalya akan memberikan efek 10 Mana dan Cooldown 0,6 detik saat seranganya mengenai hero. Tentunya masih banyak lagi hero-hero lain yang mendapatkan perubahan pada version update kali ini dimana perubahan tersebut dapat mempengaruhi meta pada season 5 mendatang yang direncanakan akan dimulai pada tanggal 1 Juli 2018.
Selain itu pada version update kali ini Garena AOV menghadrikan Hero Baru bertipe Warrior yaitu Rourke. Tentunya perubahan pada Version Update akan memberikan berbagai keuntungan bagi para pemain AOV, mengingat banyak sistem dan berbagai fitu baru yang ada. Selain itu, perlu kita tunggu apakah Hero Balance yang ada bisa menggeser Meta yang sudah ada saat ini? Mari kita nantikan!
Source : Garena AOV Indonesia