Konami Jelaskan Arti Simbol Delta di Metal Gear Solid 3 Remake

Metal Gear Solid Delta: Snake Eater

Arti Simbol Delta di Metal Gear Solid 3 Remake – Metal Gear Solid 3: Snake Eater pertama kali dirilis untuk PS2 pada 2004 silam dan diposisikan sebagai prekuel dari game-game sebelumnya. Kala itu, game tersebut mendapatkan banyak pujian dan dianggap sebagai salah satu game Metal Gear terbaik.

Kini setelah bertahun-tahun sejak game Metal Gear Solid dirilis, seri game garapan Hideo Kojima itu akhirnya kembali dalam bentuk Metal Gear Solid Delta: Snake Eater. Yang menarik, alih-alih menggunakan angka ‘3’ di penamaannya, game remake tersebut mengusung simbol ‘Delta’. Bukan tanpa alasan, pemilihan simbol tersebut ternyata memiliki arti tersendiri.

Konami Jelaskan Arti Simbol Delta yang Memantik Rasa Penasaran Pemain

Apa arti simbol “Delta” di game MGS 3 Remake?

Melalui akun Twitter resmi Metal Gear, Konami menjelaskan jika simbol Delta atau delta dipilih untuk merepresentasikan perubahan atau perbedaan yang diterapkan pada Metal Gear Solid Delta: Snake Eater, namun tanpa merubah struktur secara keseluruhan. Delta sendiri memang sering digunakan dalam rumus matematika atau sains dan memiliki arti ‘perubahan’.

Artinya, Konami akan membawa banyak perubahan pada game remake tersebut seperti kualitas visual dan audio, namun tetap tidak menghilangkan apa yang membuat game aslinya luar biasa seperti cerita dan game design. Bahkan, telah dikonfirmasi juga jika pengisi suara Snake di game aslinya yaitu David Hayter akan kembali untuk mengisi suara Snake di game remake itu.

Metal Gear Solid Delta: Snake Eater Juga akan Dirilis di Xbox Series X/S dan PC

Akan menyusul di Xbox

Tak lama setelah Metal Gear Solid Delta: Snake Eater diumumkan, Xbox melalui akun Twitter resminya mengkonfirmasi jika game stealth itu juga akan dirilis di Xbox Series X/S, setelah sebelumnya sempat dirumorkan hanya akan eksklusif di PlayStation saja.

Keep you waiting, huh?

Selain itu, game remake tersebut juga dipastikan akan dirilis di PC via Steam meski sama seperti platform lain, belum memiliki tanggal rilis pasti.


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Metal Gear Solid atau artikel lainnya dari Arif Gunawan. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version