Assassin’s Creed Segera Dapatkan Serial Animasinya. Dan Akan Bawa Cerita Original Baru ke dalam Serinya

asfgwefra

Seri Assassin’s Creed merupakan salah satu franchise video game yang hingga kini bisa dibilang cukup berhasil mengembangkan sayapnya keluar dari dunia video game saja. Sebut saja komik, novel, film pendek, hingga film box-office yang dibintangi Michael Fassbender beberapa tahun lalu. Ubisoft sendiri kelihatannya masih belum kehabisan akal untuk membawa seri game stealth ini ke arah yang lebih luas. Karena dari informasi terakhir yang dikabarkan oleh gamespot, Assassin’s Creed sepertinya akan merambah ke dunia serial animasi.

Berita ini sendiri bersumber dari Adi Shankar, yang tidak lain merupakan produser dari banyak film Hollywood seperti Dredd, Lone Survivor, serta yang paling baru dimana ia bertanggung jawab untuk serial animasi adaptasi game dari seri klasik Castlevania. Dalam postingan yang ada di Facebook miliknya Shankar secara terbuka mengkonfirmasi bahwa proyek selanjutnya miliknya adalah Assassin’s Creed. Di akhir postingannya Shankar juga memberikan pernyataan bahwa ia dimintai oleh Ubisoft untuk membuat sebuah cerita original untuk franchise ini, sehingga jangan berharap untuk mendapatkan serial animasi untuk Ezio, Altair, maupun assassin yang telah muncul sebelumnya. Meskipun adanya koneksi ataupun cameo dari karakter-karakter tersebut masih sangat dimungkinkan.

Di pihak lain Ubisoft sendiri belum mengumumkan atau mengkonfirmasi tentang hal ini. Belum ada informasi tentang bagaimana cerita yang akan diambil untuk serial animasinya, siapa pengisi suara, dimanakah dan kapan serial ini akan ditayangkan. Dan kelihatannya akan butuh waktu yang cukup lama hingga akhirnya Ubisoft mengumumkan serial animasi ini. Mengingat Adi Shankar sendiri juga tengah disibukkan dengan serial animasi Castlevania yang sebentar lagi akan tayang di Netflix. Dan bagi kamu yang penasaran bagaimanakah kira-kira animasi Assassin’s Creed ini akan berada di tangan Shankar, kamu bisa melihat cuplikan trailer dari Castlevania di bawah ini:

Siapa yang juga hype untuk melihat seri Assassin’s Creed ke dalam serial animasi? Bagaimanakah cerita ideal yang diambil untuk serial tersebut? Apakah tetap di masa lalu, atau di era modern?

 

Exit mobile version