Asus Rilis ROG Phone II Dengan Varian Memori Penyimpanan 1 TB

ROG Phone II 1030x579

Asus, hari ini kembali merilis sebuah ROG Phone II namun dengan varian memory penyimpanan sebesar 1 TB. Salah satu perusahaan teknologi terbesar asal Taiwan ini mengumumkan jika mulai hari ini, 29 November 2019, ponsel tersebut sudah tersedia.

Namun, Asus menyatakan jika ROG Phone II varian 1 TB ini hanya akan tersedia di Taiwan saja untuk saat ini. Sedang, untuk pasar China(mainland) akan menyusul kedepanya. ASUS ROG Phone II dengan memori internal 1TB akan bisa dibeli dalam varian warna “Gentleman Black” dan dibanderol mulai dari harga 32.990 Dolar Taiwan atau sekitar Rp. 14 juta’an saja.

Selain memori penyimpanan sebesar 1TB, ROG Phone II juga akan menggunakan RAM sebesar  12GB. Sementara semua spesifikasi lainnya tetap tidak berubah. Dengan begitu, ROG Phone II akan ditenagai SoC dari Qualcomm, yaitu Snapdragon 855 Plus, layar AMOLED 6,59 inh dengan kecepatan refresh rate 120Hz, resolusi Full HD + dan dukungan HDR10.

Asus ROG Phone II juga mengadopsi teknologi 3D Vapor Chamber vacuum cavity temperature equalizing plate. Teknologi ini menjadikan ponsel lebih tahan dari Overheating. Sehingga, memungkinkan ponsel ini untuk menjalankan game berat dengan lancar tanpa kepanasan.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

Untuk kamera, ROG Phone II akan menggunakan sensor kamera utama 48MP dengan apertur f / 1.8 dan lensa ultrawide 13MP f / 2.4 sekunder di bagian belakang. Pada sisi kamera depan, mereka menggunakan sensor kamera sebesar 24MP dengan aperture f / 2.2. Jika ingin tahu mengenai spesifikasi lengkap Asus ROG Phone II, kamu bisa klik disini.

 

Sumber : Gizchina


Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita terupdate lainya tentang tech dari Rizki

 

Exit mobile version