Sebuah game JRPG remaster yang populer dari Atlus berjudul Shin Megami Tensei III: Nocturne HD Remaster telah resmi rilis di seluruh dunia beberapa waktu yang lalu. Game ini kembali menyediakan sebuah pengalaman menarik dan brutal dari serial Shin Megami Tensei. Disertai dengan DLC menarik, Direktur Shin Megami Tensei III: Nocturne HD Remaster berikan penjelasan detailnya.
Daftar isi
Direktur Shin Megami Tensei III: Nocturne HD Remaster Berikan Penjelasan Detail
Informasi ini berasal dari sebuah video channel Youtube resmi Atlus West. Video tersebut menampilkan Direktur Shin Megami Tensei III: Nocturne HD Remaster, yaitu Kazuki Yamai, memberikan detail mengenai DLC (Downloadable Content) game-nya.
Kalian bisa tonton video tersebut di bawah ini.
Kazuyuki Yamai menjelaskan masing-masing DLC yang disediakan oleh developer Atlus di game ini. Konten DLC yang ada di Shin Megami Tensei III: Nocturne HD Remaster adalah sebagai berikut:
- Merciful Difficulty
- Maniax Pack
- Chronicle Pack
- Shin Megami Tensei BGM Pack
- Mercy and Expectation Map Pack
Informasi Lebih Lanjut
Ada 5 DLC yang disiapkan oleh Atlus untuk para pemain. Masing-masing DLC tersebut memiliki konten yang menarik yang sangat sayang dilewatkan untuk para penggemar Shin Megami Tensei.
DLC yang pertama adalah Merciful Difficulty. Konten DLC ini akan memberikan opsi tingkat kesulitan paling rendah di Shin Megami Tensei III: Nocturne HD Remaster untuk pemain.
Selanjutnya ada DLC yang bernama Maniax Pack. DLC ini sudah tidak asing bagi para penggemar dan juga gamer. Inilah DLC yang menjadi meme internet disebut sebagai “Featuring Dante from Devil May Cry Series“. Sesuai nama meme-nya, DLC ini akan memunculkan karakter populer Dante yang akan menjadi kawan ataupun lawan di Shin Megami Tensei III: Nocturne HD Remaster.
DLC ketiga adalah Chronicle Park. Konten DLC ini akan memunculkan karakter Raidou Kuzonoha dari serial game Devil Summoner. Sama seperti Dante, Raidou bisa menjadi kawan ataupun lawan di game ini.
Sementara itu untuk DLC Shin Megami Tensei BGM Pack akan menghadirkan beberapa playlist lagu BGM dari serial Shin Megami Tensei yang lain. Lagu BGM tersebut mulai dari Shin Megami Tensei pertama hingga Shin Megami Tensei IV Apocalypse.
Dan terakhir adalah DLC Mercy and Expectation Map Pack. DLC ini akan menyediakan 2 map baru yang berfungsi sebagai grinding level dan farming. Kedua map ini akan mempermudah progress pemain di Shin Megami Tensei III: Nocturne HD Remaster.
Tentang Shin Megami Tensei III: Nocturne
Menceritakan dunia yang mengalami proses hari kiamat yang disebut dengan Conception. Sang karakter utama seorang anak SMA dari Jepang menjadi kunci dalam perseteruan antara 2 pihak yang saling berseteru di dunia yang telah hancur.
Apakah dia berada di pihak manusia, God, Demons atau justru menjadi seseorang yang akan menghancurkan semuanya. Semua itu tergantung pada keputusan kalian dalam game ini.
Shin Megami Tensei III: Nocturne adalah game ke-5 dari serial Shin Megami Tensei. Game ini pertama kali rilis pada 20 Februari 2003 di Jepang dan di luar Jepang pada 12 Oktober 2004 untuk Playstation 2. Kemudian disusuli versi digital di PSN untuk Playstation 3 dan konsol generasi selanjutnya.
Shin Megami Tensei III: Nocturne mendapatkan versi HD Remaster yang diumumkan pertama kali pada tahun 2020 untuk Playstation 4 dan Nintendo Switch. Kemudian pengguna PC juga mendapatkan game ini melalui Steam. Dan akhirnya Shin Megami Tensei III: Nocturne HD Remaster rilis secara global pada 21 Mei untuk versi digital dan 25 Mei untuk versi fisik.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Shin Megami Tensei, Shin Megami Tensei III: Nocturne atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via faisal@gamebrott.com