Auto Chess Mobile yang mana merupakan versi mobile dari game Auto Chess Dota 2 kini sudah memasuki alpha test. Alpha testnya sendiri sudah dimulai sejak tanggal 15 mei kemarin dan hanya dapat dimainkan oleh pemain yang sudah mendaftar di website resmi zizouqi.com dan mendapatkan balasan berupa undangan untuk mencoba memainkan Auto Chess Mobile.
Namun mulai hari ini pihak Drodo Studio selaku sang publisher telah membuka servernya secara global dan dapat dimainkan oleh pemain lainnya walaupun masih dalam tahap Alpha Test. Para pemain yang ingin mencoba game tersebut dapat mendownloadnya di website zizouqi.com atau 3839.com/a/110686, meskipun masih dalam bahasa China dan belum tersedia bahasa yang lainnya. Pemain harus mendaftar dahulu sebelum bisa memainkan game Auto Chess Mobile tersebut.
Para pemain dari China dapat memainkannya secara langsung dan mulai melakukan streaming diplatform streaming seperti douyu. Para pemain yang telah mencoba game Auto Chess Mobile banyak yang memberikan review positif dan menantikan game tersebut dirilis secara public beta secepatnya.
Dalam forum reddit Auto Chess juga banyak pemain yang mengapresiasi Drodo Studio dalam membuat game Auto Chess Mobile. Meskipun pihak Drodo Studio merubah nama dan tampilan karakter game dari Dota 2 namun hal tersbut bukanlah aspek yang besar dan masih menumbuhkan minat para pemain Auto Chess Dota 2 di PC untuk memainkan versi Mobilenya.
Kita tunggu saja bagaimana perkembangan Auto Chess Mobile tersebut ditangan Drodo Studio. Saat ini Drodo Studio belum mengumumkan tanggal pasti perilisan public beta dari game Auto Chess Mobile. Namun mengingat antusias para pemain yang ingin memainkan game tersebut sepertinya game Auto Chess Mobile mempunyai potensi yang besar diajang esport. Apalagi pihak Drodo Studio telah merencanakan turnamen yang berhadiah hingga milyaran ripiah kedepannya.
Baca juga artikel terbaru lainnya terkait Auto Chess Mobile atau artikel-artikel menarik lainnya dari Roni Istianto.