Avatar Apex Legends, Fitur Baru untuk Kalian yang Ingin Jadi VTubers!

Avatar Apex Legends

Kita mengetahui bahwa VTuber populer di kancah perwibuan maupun dunia game. Ada banyak sekali avatar yang digunakan para VTuber, dan salah satunya adalah avatar Apex Legends. Baru – baru ini, Respawn dan EA mengumumkan sebuah fitur baru di mana para pemain dapat menjadi VTuber dadakan menggunakan karakter – karakter yang ada di Apex Legends tersebut.

Penasaran dengan bentuk avatar terbaru ini? Langsung saja yuk kita bahas bersama!

Sekilas Info Tentang Avatar Apex Legends

Bang Mirage dengan bling-blingnya

Kabar tentang avatar Apex Legends ini disampaikan langsung melalui cuitan baru official Twitternya yang langsung menarik perhatian kalangan gamer. Cuitan tersebut juga menghadirkan video tiga avatar ikonik Mirage, Octane, dan Bangalore yang bisa kalian lihat di bawah ini.

Kita dapat melihat karakter Mirage menggunakan holographic trickster dan skin Marked Man ala My Hero Academia. Setelahnya ada Octane dengan skin Sea Legs ala One Piece, dan terakhir Bangalore menggunakan skin Prestige Apex Commander miliknya. Hal ini menjadi nilai tersendiri bagi Respawn dan EA karena banyaknya para VTuber menggunakan karakter anime sebagai avatar tetap mereka.

Bangalore adalah mood penulis hari ini (?)

Setiap avatar Apex Legends yang tersedia mempunyai animasi, emote, dan HUD overlay unik, menjadikan ini sebagai wadah para content creator yang tidak ingin wajahnya terlihat namun ingin menunjukkan keunikan selama livestream. Biasanya, menggunakan voiceover saja membuat streamer kesulitan menaikkan jumlah penonton. Nah, dengan kehadiran avatar unik, hal ini dapat menarik perhatian penonton karena mempunyai ciri khas tersendiri tanpa mengganggu privasi para streamernya.

Avatar – avatar Apex Legends ini dibuat oleh beberapa kreator yang telah berpengalaman dalam membuat karakter VTuber. Bangalore diciptakan oleh Kaibuzetta dan KirynnVT sebagai rigger dari karakter ini. Selanjutnya Mirage diciptakan oleh Nnnoira dan PresidentLich sebagai rigger. Sedangkan Octane diciptakan oleh Miyukiko dalam hal art character dan rj_hinode sebagai rigger dan animatornya.

Bagaimana, brott? Tertarik dengan avatar Apex Legends terbaru dan lucu satu ini?

(Source: Translasi dari GameSpot)


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Berita Game atau artikel lainnya dari Nadia Haudina. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version