Badan Rating Taiwan Beri Rating Spyro Reignited Trilogy untuk PC

Spyro the Dragon Trilogy 5
Spyro Reignited Trilogy akan tuju PC.

Sejak lisensinya dipegang oleh Activision, beberapa franchise game eksklusif PlayStation pertama yang sempat dirilis perlahan hijrah ke platform baru selain milik Sony tersebut. Setelah sempat rilis remake Crash Bandicoot N.Sane Trilogy untuk PC dan platform lain, kini giliran Spyro Reignited Trilogy yang akan tuju PC.

https://twitter.com/Nibellion/status/1133393069175394306

Hal ini ditemukan oleh seorang user Twitter bernama Nibel yang menangkap screenshot rating gamenya untuk PC di badan rating Taiwan. Ia menyebutkan bahwa portingan gamenya akan ditangani oleh Iron Galaxy, developer yang sama yang menangani versi PC dari Crash Bandicoot N.Sane Trilogy.



Belum ada kejelasan apa saja yang akan Activision hadirkan untuk versi PC gamenya. Namun yang jelas, penambahan resolusi, framerate yang tak dibatasi, dan beberapa fitur yang umumnya ada di game PC akan mereka adaptasi.

Ikuti terus berita tentang Spyro Reignited Trilogy agar kamu terus update.

contact: akbar@gamebrott.com

Exit mobile version