Resmi dikembangkan semenjak beberapa bulan lalu, Larian Studios bersama komunitas Baldur’s Gate 3 bekerja sama dalam menghadirkan alat mod resmi yang dapat mempermudah para modder menyalurkan kreativitasnya dalam memberikan pengalaman bermain segar.
Resmi melepas alat mod-nya secara publik di bulan September lalu, baru-baru ini sang developer pun tetiba meluncurkan sesuatu yang mungkin bisa dibilang tak terduga. Yakni sebuah animasi pendek yang secara tidak langsung memperlihatkan seperti apa Baldur’s Gate 3 jika diisi oleh banyak mod nyeleneh.
Animasi yang dibeeri judul Modding Mayhem tersebut juga merupakan kolaborasi dengan Spud Gun Studios. Kamu bisa cek langsung animasinya di bawah ini.
Sudah ada lebih dari 10 ribu mod
Saat artikel ini ditulis, setidaknya sudah ada lebih dari 10 ribu mod Baldur’s Gate 3 yang terdaftar di laman Nexus. Berada di bawah Cyberpunk 2077 yang memiliki sekitar 12 ribu mod, dan di atas Starfield dengan jumlah mod sekitar 9 ribu.
Hal ini tentu tidak mengherankan karena Baldur’s Gate 3 sendiri sudah berumur satu tahun lebih semenjak rilis di bulan Agustus 2023 lalu, bahkan lebih lama lagi di Early Access semenjak Oktober 2020.
Diketahui mod yang paling banyak diunduh sendiri saat ini adalah seperti peningkatan terhadap user interface, mod fixer, serta beberapa mod kosmetik yang memberikan ragam pilihan baru dalam mendesain karakter.
Sebagai informasi tambahan, dukungan mod juga tersedia untuk pemain Baldur’s Gate 3 di konsol PlayStation 5 dan Xbox Series X|S, namun tentunya tidak sebanyak di PC karena kendala kompabilitas.
Nah, kira-kira bagaimana tanggapanmu brott mengenai hal ini? Yuk, langsung saja share pendapatmu di kolom komentar ya.
Baca juga informasi menarik tentang atau artikel keren lainnya dari Andy Julianto. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com