[RUMOR] Banner Rerun Yae Miko dan Childe Kemungkinan Hadir di Genshin Impact 3.2

rumor banner rerun yae miko dan childe genshin impact 3.2

Trio Rusuh

Bocoran terbaru Genshin Impact kini datang untuk versi 3.2 mendatang. Bocoran kali ini membahas banner rerun Yae Miko dan Childe yang akan meramaikan event wish Genshin Impact 3.2.

Sejak update Genshin Impact versi 3.0, selalu dihadirkan banner rerun. Sejauh ini, sudah dihadirkan banner Kokomi, Ganyu. Dan di versi 3.1, dihadirkan pula banner rerun Venti sang Anemo Archon. Dan akan disusul oleh Albedo di phase 2 nanti.

Bocoran Banner Rerun Yae Miko dan Childe di Versi 3.2 Nanti

Rumornya, Yae Miko rerun bakal hadir di Genshin Impact 3.2

Kabar ini datang dari leaker Genshin Impact terpercaya, Uncle Lu. Menurutnya, banner rerun Childe dan Yae Miko akan hadir menemani banner karakter baru Nahida dan Layla di versi 3.2 nanti.

Rerun ini didasarkan rumor kemunculan Scaramouche sebagai boss di update mendatang. Mengingat kedua karakter ini miliki hubungan dan sama – sama mengenal sang The Balladeer.

Genshin Impact 3.2 sendiri direncanakan hadir 5 minggu setelah versi 3.1, yang mana sekitar pertengahan November nanti.

Sumber: evnxxz (Reddit)

Jika rumor ini benar, artinya ini adalah pertama kalinya Yae Miko mendapat rerun. Sang Guuji Yae ini debut ke Genshin Impact saat update 2.5 kemarin sekaligus memperkenalkan Raiden Shogun sebagai Weekly Boss.

Berbeda dengan Childe. Banner rerun Childe sudah berkali – kali dihadirkan. Dan anggota Fatui Harbinger yang satu ini memang sudah menjadi karakter favorit para Travelers wanita bahkan sejak pertama kali ia dirilis.

Kalau menurut kalian bagaimana, brott? Jika rumor ini benar, apakah kalian akan menjemput dua karakter ini pulang?

[RUMOR] Bocoran Informasi Kit Gameplay Nahida Genshin Impact 3.2

[RUMOR] Bocoran Informasi Kit Gameplay Nahida Genshin Impact 3.2

Tak hanya bocor animasi gameplay, Ubatcha juga ungkapkan detail skill Nahida Genshin Impact. Baik itu Elemental Skill dan Burst miliknya. Seperti yang sama – sama kita ketahui, Nahida bakal hadir sebagai karakter dengan elemen Dendro dan senjata Catalyst nanti.

Elemental Skill Nahida bernama “All Schemese to Know”. Skill ini memberikan AoE Dendro DMG dan menandai musuh yang terkena Seed of Skandha. Seed of Skandha membuat musuh saling terhubung satu sama lain dalam jarak tertentu.

Burst Nahida Genshin Impact tak kalah kece dan mematikan serta broken banget, lho! Nahida bisa memunculkan Shrine of Maya yang mana miliki reaksi berbeda pada tiap – tiap elemen yang diberikan anggota party:

Itulah bocoran informasi kit gameplay Nahida Genshin Impact yang berhasil dikumpulkan sejauh ini. Bagaimana menurutmu, brott? Tuliskan pendapat kalian, ya!


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Genshin Impact atau artikel lainnya dari Sofie Diana. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version