Baru 2 Minggu, Watch Dogs 2 Sudah Kehilangan Separuh Pemainnya

fdhrye

Kelihatannya Ubisoft masih memiliki banyak PR meskipun kelihatannya mereka mengalami setengah tahun terakhir ini dengan lancar-lancar saja. Mulai dari event Ubi30 yang terbilang sangat sukses untuk mengajak pemain baru, hingga perilisan game-game terbaru mereka yang kini hadir tanpa masalah sebut saja Steep dan tentunya game yang termasuk paling diantisipasi tahun ini, Watch Dogs 2. Sekuel yang akhirnya dapat menebus kesalahan dari seri pertamanya baik secara grafik, fitur, bahkan gameplay yang bebas dari bug atau glitch fatal yang dapat mempengaruhi game. Namun, ternyata semua formula sempurna tersebut tidak bisa menjamin para pemainnya untuk tetap memainkan game tersebut dalam waktu yang lama.

Menurut statistik yang dikeluarkan oleh githyp, tidak membutuhkan waktu lama bagi Watch Dogs 2 – bahkan lebih tepatnya hanya butuh waktu 2 minggu saja bagi game bertema hacking ini untuk kehilangan lebih dari separuh jumlah pemainnya. Watch Dogs 2 sendiri dibuka dengan puncak sebanyak 18.000 pemain yang dimana itu sendiri kalah jauh dengan seri pertamanya yang sebanyak 47.000-an pemain pada awal dirilisnya. Dan dalam waktu singkat, game ini telah kehilang 47% pemainnya. Dimana kini ia hanya bisa mencapai puncak kurang dari 10.000 pemain, dengan rata-rata hanya sekitar 5000an pemain.

Namun, ketika memberikan statement kepada pcgamer, Ubisoft memberikan pendapat yang kurang lebih sama dengan pendapat EA terhadap penjualan Titanfall 2 yang lesu di awal perilisannya. Ubisoft tetap yakin bahwa meskipun dimulai dengan lemah bahwa penjualan Watch Dogs 2 akan berlangsung dalam jangka waktu panjang. Lebih lanjut Ubisoft beranggapan bahwa  Watch Dogs 2 merupakan sebuah game yang luar biasa untuk genre petualangan open-world, dan mereka percaya bahwa jutaan pemain akan menyukainya.

Untuk sekarang, Watch Dogs 2 memang harus berjibaku dengan gempuran game-game AAA lainnya yang memang mayoritas dirilis pada akhir tahun ini. Bahkan ia harus menerima terlempar dari daftar Top 50 Games di Steam. Entah apa yang akan dilakukan oleh Ubisoft nantinya, apakah mereka akan merilis DLC ekspansi ataukah mereka akan mencoba mengeksploitasi fitur online mereka layaknya GTA.

sumber: tweaktown

Exit mobile version