Mobile Legends di tanggal 17 Januari lalu menghadirkan sebuah hero support baru dengan nama Carmilla. Carmilla sendiri merupakan dengan kemampuan yang menyebalkan. Dimana skill ultimatenya adalah kemampuan untuk membagi damage yang diberikan ke 3 hero yang terhubungkan oleh skill ultimatenya tersebut, kemudian memberikan efek slow. Namun, ternyata hero support tersebut memiliki Bug yang cukup parah.
Dikabarkan oleh Elgin gaming dan penulis sendiri telah merasakannya, pemain yang menggunakan Carmilla akan mendapatkan bug lock secara tiba – tiba. Dimana skill yang dimiliki oleh para pemain akan secara tiba – tiba tak bisa digunakan dan akan memiliki tanda silang dimana pemain tak lagi bisa menggunakan skillnya lagi. Pemain yang melakukan relog pun tetap tak bisa menggunakan skillnya. Parahnya lagi, bug ini juga akan muncul kepada teman satu team kalian.
Namun masih belum diketahui secara pasti jika bug ini disebabkan oleh Carmilla. Hanya dikabarkan bahwa Bug ini disebabkan oleh Carmilla (Karena hanya aktif saat Carmila ada di Team) dan ada sejak Update Patch dari Carmilla. Sehingga tak mengherankan jika pemain langsung mengira bahwa bug tersebut disebabkan oleh Carmilla.
Apakah kalian sebagai pemain pernah merasakan bug tersebut? Jika iya, apa yang kalian lakukan?
Baca lagi artikel terkait Mobile Legend lainnya dan artikel dari penulis kita Jay.
Follow Facebook Fanpages Gamebrott Mobile Legends untuk Memes, Video, dan Artikel lainnya.