Battleborn Takkan Dapatkan Update Baru Setelah Update Musim Gugur

Battlebornn
Creative Directornya akan kerjakan proyek lain.

Game online tanpa player akan terasa layaknya kuburan yang sepi tak berpenghuni. Apabila hal ini terus terjadi, maka langkah yang dilakukan publisher selanjutnya adalah berusaha mempromosikannya kembali agar mendapatkan banyak player. Bahkan, meski harus menjadikannya game free-to-play sekalipun. Hal inilah yang dilakukan Gearbox dengan Battleborn buatannya.

Perjuangan Gearbox memang luar biasa. Setelah sempat kalah populer dengan Overwatch hingga menjadikan Battleborn game free-to-play tak kunjung membawa cukup banyak player di komunitasnya. Kini sepertinya Gearbox akan “menyudahi” itu semua dengan update “terakhir” Battleborn musim gugur nanti. Melalui forum resmi Gearbox, Creative Director Battleborn, Randy Varnell, baru saja mengumumkan bahwa mereka tidak memiliki rencana update baru setelah update musim gugurnya nanti.

Hal ini bukan berarti server gamenya akan tutup setelah update musim gugur. Server Battleborn akan terus aktif hingga waktu yang “dapat diperkirakan”. Beberapa update terbarunya akan diinformasikan melalui forum resmi Gearbox atau sosial media resmi mereka. Update musim gugur Battleborn kedepan berupa skin Borderlands, Finisher Boosts dan Taunt tambahan akan menjadi update “terakhir” game ini. Randy juga menambahkan bahwa ia akan berperan penting dalam pengerjaan game terbaru Gearbox yang sangat diantisipasi oleh para fans.

Di akhir postingannya, ia membagikan kode shift untuk skin intelligence Deande di Battleborn yang bisa kamu redeem di gamenya.

ZKK3-FT59R-KCK3S-XCR33-B56HB

Untuk melakukan redeem kode di atas, kamu perlu login ke gamenya, kemudian pilih menu extras, login ke akun shift milikmu, dan masukkan  kodenya.

Exit mobile version