Tak dapat dipungkiri, ambisi Epic Games Store untuk menjadi yang terdepan memang bukanlah sekedar omong kosong belaka. Berbagai cara mereka lakukan untuk mampu menundukan sang rival utama – Steam, salah satu cara yang mereka lakukan adalah menyediakan game eksklusif.
Ya, dengan menggaet berbagai publisher & developer, mereka coba menghadirkan berbagai game yang hanya akan tersedia eksklusif melalui portal Epic Games Store. Godaan dengan jumlah nominal besar jadi salah satu alasan bagi para publisher & developer menandatangani kontrak dengan Epic Games Store.
Salah satunya yang baru saja melakukan hal tersebut adalah Rebellion yang akan memberikan eksklusifitas Zombie Army 4: Dead War. Melalui sesi wawancaranya dalam Develop:Brighton 2019, Jason Kingsley selaku CEO Rebellion sendiri mengaku tak ingin mengambil kerjasama eksklusifitas seperti ini. Namun ia menyadari posisi timnya di Rebellion, dimana Epic Games Store bersedia memberikan dana yang terhitung fantastis.
Tak menyebutkan berapa jumlah nominalnya, namun Kingsley mengaku bahwa jumlah tersebut sangatlah besar. Tentu dengan pengakuan tersebut, tak mengherankan bila para developer & publisher raksasa seperti Ubisoft & Gearbox kini beralih pada Epic Games Store. Bagaimana menurut kalian sendiri, apakah dengan strategi sperti ini Epic Games Store akan mampu menundukan Steam di masa depan?
Baca juga berita atau artikel menarik lainnya dari Author.
Contact: erenhartd@gamebrott.com