Beginilah Tingkah Kocak Conan O’Brien Mengunjungi Hideo Kojima di Kantornya

2019102406205400 61D9C7A0307BACD1C106967D19A74827

Talkshow Conan di channel TBS memang punya daya tarik lebih dibanding kebanyakan talkshow lainnya. Hostnya – Conan O’Brien selalu mampu mengocok perut dengan tingkah jenakanya, selain itu talkshow tersebut sering kali menghadirkan interview dan parody menarik terkait pop culture yang tengah diantisipasi.



Petualangan terbaru Conan kali ini adalah menyambangi kantor sang kreator legendaris – Hideo Kojima. Sosok Kojima yang sudah terkenal humoris ternyata juga tak luput dari joke-joke receh Conan. Dirinya bahkan sempat menuduh Kojima menyimpan vibrator, padahal alat tersebut sebenarnya merupakan salah satu Ultraman Changer. Salah satu yang unik lainnya adalah, dimana saat Conan memegang salah satu figure 1:6 detail yang sangat mirip dengan Kojima. Menariknya lagi, ternyata figure tersebut merupakan produk lokal asal Indonesia dari DolananKeren, yang baru-baru ini juga meracik figure dari film Gundala.

Figure Kojima asal Indonesia dari DolananKeren.

Dalam sesi tersebut, Conan akhirnya memberikan impresinya terkait Death Stranding, dimana ia sangat menyoroti para bintang populer yang hadir dalam game tersebut. Melihat Conan yang cukup antisipatif, Kojima akhirnya menawarkan apakah dirinya mau masuk juga kedalam game tersebut atau tidak. Tanpa pikir panjang tentu Conan langsung mengiyakan hal tersebut, dengan bantuan 3D capture, seketika wajah Conan dapat langsung masuk dan diperagakan kedalam Death Stranding.

Model wajah Conan diimplementasikan dalam Death Stranding.

Pada versi finalnya, karakter Conan sendiri akan hadir sebagai sosok “The Wondering MC” seperti yang telah diumumkan oleh Kojima via akun Twitternya.

Death Stranding sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 8 November 2019 mendatang, untuk PlayStation 4 saja (untuk saat ini).


Baca juga berita atau artikel menarik lainnya dari Author.

Exit mobile version