Berapa Jam Dibutuhkan untuk Tamatkan Five Nights at Freddy’s: Security Breach?

Featured Fnaf Security Breach

Five Nights at Freddy’s: Security Breach telah dirilis dan game ini dicap sebagai game FNAF dengan skala terambisius sejauh ini. Game tak lagi sekedar horor point-and-click dan telah berevolusi menjadi game dengan eksplorasi dan kontrol pergerakan bebas.

Namun untuk mempertahankan tradisi dari franchise ini, konsep horor akan tetap pada animatronic berserta jumpscare nyaringnya ketika kamu tertangkap oleh salah satu dari mereka.

Menjadi game dengan skala terbesar sejauh ini, berapa lama waktu diperlukan untuk tamatkan Five Nights at Freddy’s: Security Breach? Kita lihat saja langsung.

Berapa Jam untuk Tamatkan Five Nights at Freddy’s: Security Breach?

Untuk tahap maju pertama game menjadi game dengan kontrol bebas, FNAF Security Breach dapat kamu tamatkan dalam waktu 5 hingga 7 jam. Dibandingkan dengan game-game sebelumnya yang memakan waktu sangat singkat yaitu berkisar 2-3 jam, tentunya ini menjadi peningkatan tersendiri.

Pada game ini, kamu mayoritas akan mencoba melarikan diri dari kejaran para animatronic selagi menyelesaikan puzzle ringan dan misi fetch quest. Pada pertengahan hingga akhir game akan ada beberapa kegiatan sampingan yang nantinya dapat mempengaruhi jalan cerita dan juga ending yang akan kamu dapatkan.

Berapa Jam untuk 100% Completionist?

Five Nights at Freddy’s: Security Breach miliki 6 ending, semuanya bergantung pada deretan hal yang kamu lakukan dan semakin “baik” sebuah ending, semakin sulit untuk dicapai. Hal ini mungkin menjadi pendorong replaybility untuk kalian para completionist meski gameplay utama akan tetap sama yaitu melarikan diri dari kejaran para robot.

Untuk kamu yang nekat mendapatkan semua ending ini, game akan membutuhkan waktu hingga 25 jam, tergantung akan seberapa cepat kamu capai ending-ending tersebut. Di luar dari mendapatkan ending lain, tidak ada aktivitas atau collectable sampingan yang dapat kamu temukan selain dari mengumpulkan semua achievement di game.


Baca pula informasi lainnya beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana.

For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version