Red Dead Redemption 2 game action adventure besutan Rockstar tersebut dirumorkan akan dirilis untuk console Nintendo Switch. Rumor tersebut beredar dan menyebar dengan cepat saat salah satu toko game online dari Australia, Target merilis iklan penjualan Red Dead Redemption 2 pada platform Nintendo Switch. Padahal Red Dead Redemption 2 adalah game AAA yang membutuhkan memori penyimpanan game yang sangat besar.
Saat ini Red Dead Redemption 2 hanya bisa dimaikan untuk platform PS4 dan XBOX One. Game tersebut belum tersedia untuk pengguna komputer karena kualitasnya kemungkinan akan berkurang jika digunakan untuk platform PC. Padahal game yang dirilis pada Oktober 2018 silam tersebut sangat dinati-natikan oleh pengguna PC diseluruh dunia.
Sebelumnya mantan presiden Nintendo di Amerika Serikat, Reggie Fils-Aime mengatakan bahwa game-game berat macam Red Dead Redemption 2 sangat sulit untuk masuk ke console portable hybrid seperti Nintendo Switch. Walaupun kemungkinan game-game AAA kedepannya bakalan menuju kearah konsole portable.
Namun saat ini toko game online Target telah menghapus Red Dead Redemption untuk katalog Nintendo Switch. Entah perusahaan tersebut melakukan kesalahan normal saat pencantuman katalog, sengaja menyantumkan Nintondo Switch agar menjadi viral dan banyak yang membeli, ataukah memang Target menyimpan misi kedepannya bahwa Nintendo Switch akan merilis Red Dead Redemption 2 dalam consolenya.