King of Fighters XV diumumkan dan juga akan tuju PC, bersamaan dengan pengumuman di Gamescom 2021 kemarin, halaman Steam juga telah dibuka. Spesifikasi game telah dituliskan untuk memberi pemain gambaran akan seperti apa hardware yang mereka butuhkan untuk dapat bermain iterasi terbaru seri game fighting klasik ini.
Melihat sekilas, game masih tergolong ringan untuk game modern baru dengan GTX 1060 masih menjadi rekomendasi dari developer. Berikut ialah spesifikasi PC lengkap untuk King of Fighters XV:
MINIMUM:
- Requires a 64-bit processor and operating system
- OS: Windows 7
- Processor: Intel Core i5
- Graphics: Nvidia GeForce GTX 770 2GB / AMD Radeon R9 280 3GB
- DirectX: Version 11
- Storage: 65 GB available space
RECOMMENDED:
- Requires a 64-bit processor and operating system
- OS: Windows 10
- Processor: Intel Core i7
- Graphics: Nvidia GeForce GTX 1060 6GB / AMD Radeon RX 480 4GB
- DirectX: Version 11
- Storage: 65 GB available space
King of Fighters XV akan dirilis untuk PC dan console pada 17 Februari 2022 mendatang.
Baca pula informasi lainnya beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana.
For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com